Harga sembako di Padang naik akibat banjir Jakarta

Selasa, 28 Januari 2014 - 11:29 WIB
Harga sembako di Padang...
Harga sembako di Padang naik akibat banjir Jakarta
A A A
Sindonews.com - Pasca terjadinya bencana banjir yang menerjang DKI Jakarta beberapa hari lalu, berdampak terhadap kenaikan harga kebutuhan pokok di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Di daerah tersebut, sejumlah bahan kebutuhan pokok melonjak naik hingga 25 persen. Hal ini diakibatkan terlambatnya masuk pasokan bahan pokok dari Pulau Jawa ke Sumatera di pelabuhan.

Sejumlah bahan kebutuhan pokok mulai mengalami kenaikan di Pasar Raya Kota Padang sekitar 10-25 persen. Seperti harga cabai merah keriting naik hingga Rp45 ribu per kg dari sebelumnya Rp32 ribu per kg. "Kalau cabai rawit naik dari harga Rp45 ribu per kg menjadi Rp52 ribu per kg," kata Yus, salah satu pedagang di pasar tersebut, Selasa (28/1/2014).

Sementara, beras jenis sokan dari Rp10 ribu naik menjadi Rp12 ribu per kg. Beras anak daro dari Rp9 ribu naik menjadi Rp11 ribu per kg, dan beras IR dari Rp8 ribu naik menjadi Rp10 ribu per kg.

Menurut para pedagang, kenaikan ini sudah mulai dirasakan tiga pekan terakhir ini. Sebagian besar diakibatkan cuaca buruk dan keterlambatan masuknya pasokan bahan pokok dari pulau Jawa ke Sumbar. "Ini akibat banjir yang menerjang ibu kota beberapa waktu lalu," kata Eka, salah satu pedagang beras di daerah ini.

Selain itu, kenaikan bahan pokok juga terjadi pada kacang tanah, minyak goreng, tepung, dan bawang merah. Akibat kenaikan harga kebutuhan pokok ini, sebagian besar para ibu rumah tangga mengurangi takaran pembelian bahan pokok karena mahal.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5734 seconds (0.1#10.140)