BSDE bukukan marketing sales Rp7,35 T

Rabu, 12 Februari 2014 - 10:24 WIB
BSDE bukukan marketing...
BSDE bukukan marketing sales Rp7,35 T
A A A
Sindonews.com - PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) berhasil membukukan kenaikan penjualan pemasaran (marketing sales) sebesar 72 persen menjadi Rp7,35 triliun pada 2013.

Direktur dan Sekretaris Perusahaan BSDE Hermawan Wijaya mengatakan, capaian marketing sales perseroan pada tahun lalu melampaui target awal sebesar Rp7 triliun. Dia menjelaskan bahwa konstribusi terbesar marketing sales sepanjang tahun lalu berasal dari segmen penjualan tanah.

"Segmen penjualan tanah membukukan total angka penjualan marketing sales sebesar Rp3,29 triliun," kata dia dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (12/2/2014).

Angka tersebut sekitar 45 persen dari total penjualan marketing sales perseroan tahun lalu. Angka penjualan tanah tercatat tumbuh 163 persen dibanding 2012 sebesar Rp1,25 triliun.

Hermawan menjelaskan bahwa penjualan lot tanah didukung penjualan kepada anak perusahaan hasil patungan (joint venture/JV) antara BSDE dengan sejumlah mitra asing maupun lokal, seperti Hongkong Land, AEON Mall Jepang dan Dyandra.

Selain penjualan anorganik yang mencatatkan pertumbuhan positif, perseroan juga membukukan pertumbuhan penjualan pemasaran organik yang solid. Angka pertumbuhan penjualan pemasaran organik pada tahun lalu tumbuh 26 persen atau sebesar Rp5,4 triliun.
(rna)
Berita Terkait
Kantongi Laba Rp2,4...
Kantongi Laba Rp2,4 Triliun, BSDE Tak Bagikan Dividen
Apa Perbedaan BSD dan...
Apa Perbedaan BSD dan Serpong? Ini Penjelasannya
BSDE Optimis Booming...
BSDE Optimis Booming Komoditas Bawa Siklus Positif ke Sektor Properti
Ditopang Segmen Residensial,...
Ditopang Segmen Residensial, BSDE Raup Prapenjualan Rp2,5 Triliun
Bumi Serpong Damai Bukukan...
Bumi Serpong Damai Bukukan Pendapatan Rp7,31 Triliun di Kuartal III-2023
BNI Salurkan Pembiayaan...
BNI Salurkan Pembiayaan Supply Chain untuk Mitra Bumi Serpong Damai
Berita Terkini
Kereta Cepat Whoosh...
Kereta Cepat Whoosh Sediakan 800 Ribu Tiket Selama Musim Lebaran 2025
3 jam yang lalu
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
3 jam yang lalu
Resesi Amerika Makin...
Resesi Amerika Makin Dekat? Inflasi Diramal Sentuh Level Tertinggi sejak 1991
4 jam yang lalu
Alamtri Resources Gelar...
Alamtri Resources Gelar Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim
4 jam yang lalu
Dukung BI, QRIS Tap...
Dukung BI, QRIS Tap Bisa Dipakai lewat Wondr by BNI
4 jam yang lalu
25 Korporasi Raksasa...
25 Korporasi Raksasa Antre IPO hingga Pertengahan Maret, Berikut Rinciannya
7 jam yang lalu
Infografis
Tank Super T-95 Rusia,...
Tank Super T-95 Rusia, Ancaman Serius bagi Ukraina dan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved