DJP Sultanbatara genjot pajak dengan e-Filing

Selasa, 11 Maret 2014 - 18:43 WIB
DJP Sultanbatara genjot...
DJP Sultanbatara genjot pajak dengan e-Filing
A A A
Sindonews.com - Kantor Wilayah Ditjen Pajak (Kanwil DJP) Sultanbatara akan mengupayakan peningkatan penerimaan pajak melalui sistem elektronik e-Filing. Sistem ini diklaim lebih memudahkan para wajib pajak, sehingga penghimpunan pajak juga lebih cepat.

Kabid P2 Humas Pajak Kanwil Pajak Sultanbatara, Hamdi Anizah Pertama mengatakan, untuk mengakses sistem elektronik ini, wajib pajak cukup memiliki electronic filing identification number (e-Fin) dan sertifikasi digital melalui Kantor Pelayanan Pajak (KPP).

"e-Filing bisa menjadi sarana yang lebih efisien bagi wajib pajak untuk melakukan laporan pajak. Untuk wilayah Sultanbatara telah ada 12 ribu e-Fin yang terdaftar dari target 23 ribu. Sedangkan untuk e-Filing baru 1.200 dari target 15 ribu laporan Wajib pajak," jelasnya.

Menurutnya, untuk mengakses sistem ini wajib pajak orang pribadi yang memiliki formulir 1770 S dan 1770 SS cukup mengakses website Dijten Pajak di www.pajak.go.id. Sementara, wajib pajak pada Badan Pelaporan harus melalui perusahaan penyedia aplikasi seperti provider yang ditunjuk langsung Ditjen Pajak.

"Sosialisasi terkait e-Filing masih minim, makanya dalam ajang Pajak Expo yang akan digelar 12-16 Maret 2014 di Celebes Convention Center, kami akan lebih agresif dalam bersosialisasi," ujarnya.

Kegiatan Pajak Expo melibatkan 30-an perusahaan yang semuanya diharapkan mampu menjadi media masyarakat untuk lebih meningkatkan pemahaman terkait perpajakan. Dalam layanan pajak ini akan dihadirkan drop box, konsultasi perpajakan, pelaporan dan pendaftaran NPWP.

Managing Director PT Debindo Mega Promo, Husain Muslimin menambahkan, Pajak Expo akan diisi berbagai Kegiatan yang sifatnya mengapresiasi, mengedukasi dan menghibur. Pengunjung yang datang akan dihibur pertunjukan terkait pentingnya pajak.
(izz)
Berita Terkait
Ditjen Pajak Ungkap...
Ditjen Pajak Ungkap 59,3 Juta Wajib Pajak Sudah Padankan NIK Menjadi NPWP
Korupsi Ditjen Pajak,...
Korupsi Ditjen Pajak, Menkeu Bebas Tugaskan Pejabat Ditjen Pajak
Tiba di KPK, Kepala...
Tiba di KPK, Kepala Kantor Pajak Madya Jaktim Wahono Saputro Bungkam
Kanwil DJP Sulselbartra...
Kanwil DJP Sulselbartra Masifkan Kampanye Simpatik PPS
Kasus Suap Pajak, Ditjen...
Kasus Suap Pajak, Ditjen Imigrasi Cegah 2 ASN Ditjen Pajak
Percepat Pemulihan,...
Percepat Pemulihan, Pemerintah Perluas Penerima Insentif Pajak
Berita Terkini
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Cetak Rekor Baru, Diramal Tembus Rp2,3 Juta per Gram
17 menit yang lalu
Waskita Ungkap Pembangunan...
Waskita Ungkap Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai Capai 51,19%
45 menit yang lalu
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
1 jam yang lalu
Pecah Rekor Termahal,...
Pecah Rekor Termahal, Harga Emas Antam Tembus di Atas Rp2 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Harga Bitcoin Meroket,...
Harga Bitcoin Meroket, Analis Prediksi Arah Pasar Kripto Pekan Ini
1 jam yang lalu
China Tiba-tiba Ngamuk,...
China Tiba-tiba Ngamuk, Beri Peringatan Keras ke 3 Negara Asia Ini
2 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved