BRI Tingkatkan Layanan Sambut AEC 2015
A
A
A
JAKARTA - Dalam rangka menyambut ASEAN Economic Community (AEC) 2015, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) terus melakukan inovasi dan perbaikan dalam pelayanannya.
Direktur Keuangan BRI, Achmad Baiquni mengatakan, pihaknya terus melakukan perbaikan dan meningkatkan efisiensi, agar dapat bersaing dengan industri perbankan dari luar negeri yang siap menggempur Indonesia.
"Dalam rangka mempersiapkan ekonomi ASEAN 2015, persiapan yang kita lakukan tentunya meningkatkan kualitas daripada layanan. Kedua, kita harus meningkatkan efisiensi, agar bisa bersaing dengan perbankan dari luar Indonesia yang siap masuk ke kita," jelas dia di MNC Plaza, Jakarta, Rabu (21/5/2014).
Dia mengatakan, AEC perlu disikapi secata serius. Menurutnya, konsolidasi di dalam negeri ini jauh lebih penting, jangan sampai Indonesia tidak siap bersaing dengan bank-bank asing yang masuk ke Indonesia.
"Seandainya ini sudah bisa kita lakukan, barulah berpikir bagaimana cara kita mengembangkan di luar Indonesia," pungkas Baiquni.
Direktur Keuangan BRI, Achmad Baiquni mengatakan, pihaknya terus melakukan perbaikan dan meningkatkan efisiensi, agar dapat bersaing dengan industri perbankan dari luar negeri yang siap menggempur Indonesia.
"Dalam rangka mempersiapkan ekonomi ASEAN 2015, persiapan yang kita lakukan tentunya meningkatkan kualitas daripada layanan. Kedua, kita harus meningkatkan efisiensi, agar bisa bersaing dengan perbankan dari luar Indonesia yang siap masuk ke kita," jelas dia di MNC Plaza, Jakarta, Rabu (21/5/2014).
Dia mengatakan, AEC perlu disikapi secata serius. Menurutnya, konsolidasi di dalam negeri ini jauh lebih penting, jangan sampai Indonesia tidak siap bersaing dengan bank-bank asing yang masuk ke Indonesia.
"Seandainya ini sudah bisa kita lakukan, barulah berpikir bagaimana cara kita mengembangkan di luar Indonesia," pungkas Baiquni.
(izz)