Harga Telur di Tangerang Jelang Ramadan Meroket

Rabu, 04 Juni 2014 - 15:46 WIB
Harga Telur di Tangerang Jelang Ramadan Meroket
Harga Telur di Tangerang Jelang Ramadan Meroket
A A A
TANGERANG - Beberapa harga kebutuhan pokok mulai merangkak naik di pasaran menjelang Ramadan. Kenaikan mencolok saat ini terjadi pada telur ayam negeri. Kenaikan tertinggi mencapai Rp5.000 per kilogram (kg).

Di sejumlah pasar tradisional yang berada di Kabupaten Tangerang, harga telur rata-rata naik sekitar Rp3.000-5.000 per kg.

"Beberapa waktu lalu harga telur dijual dengan harga Rp14.000 per kg, kini melonjak menjadi Rp19.000 per kg," kata Mustopa, pedagang telur di Pasar Cikupa, Rabu (4/6/2014).

Kenaikan harga telur, kata Mustopa sudah terjadi sejak dua pekan terakhir dan hingga saat ini belum menunjukkan harga akan turun. "Apalagi ini jelang Ramadan, kenaikan harga kerap terjadi," ujarnya.

Sementara, Dinda, pengecer telur di Perumahan Binong Permai mengatakan, bahwa saat ini harga telur diecer Rp20.000 per kg. "Dari pasar Rp19.000, kalo diecer jadi Rp20.000, kenaikannya sudah dua pekan ini," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6881 seconds (0.1#10.140)