REI Programkan Rumah Gratis Bagi Masyarakat Tak Mampu

Kamis, 10 Juli 2014 - 17:15 WIB
REI Programkan Rumah Gratis Bagi Masyarakat Tak Mampu
REI Programkan Rumah Gratis Bagi Masyarakat Tak Mampu
A A A
JAKARTA - Salah satu wujud kepedulian terhadap sesama, Real Estate Indonesia (REI) selaku organisasi pengembang di Indonesia, mencanangkan program rumah gratis bagi masyarakat tidak mampu.

Khusus Ramadan, REI meluncurkan program Ramadan Rumah Impian (RRI). Program RRI merupakan bagian dari kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) REI. Di mana, setiap Ramadan dan pada bulan-bulan lain, REI memberikan rumah secara gratis kepada masyarakat yang tidak mampu.

RRI tahun ini diselenggarakan oleh delapan DPD REI, yaitu REI Sulawesi Selatan, REI Jawa Timur, REI Jawa Barat, REI DKI Jakarta, REI Sumatera Selatan, REI Batam, REI Kalimantan Selatan dan REI Banten.

Rumah siap huni tersebut merupakan sumbangan yang diberikan para pengembang anggota REI dan pemangku kepentingan.

Ketua Umum DPP REI Eddy Hussy menjelaskan, program RRI sudah diselenggarakan REI sejak 2010. Pertama kali diprakarsai oleh DPD REI Sulawesi Selatan. Program RRI ini mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat setempat dan dukungan dari banyak pihak.

"DPP REI kemudian mengangkat program yang sangat bagus ini ke tingkat nasional agar seluruh DPD REI ikut berpartisipasi. Demikian juga para stakeholder kami mengajak untuk bersama-sama REI berpartisipasi sehingga semakin banyak lagi masyarakat yang bisa terbantu," ujar Eddy dalam rilisnya, Kamis (10/7/2014).

Khusus Ramadan tahun ini, REI menyiapkan 10 unit rumah. Tetapi sampai Juli tahun ini REI telah membagikan sebanyak 30 unit rumah secara gratis kepada masyarakat tidak mampu. Selain RRI, beberapa DPD REI sejak beberapa tahun belakangan juga melakukan program bedah rumah.

Program tersebut juga merupakan bagian dari kegiatan CSR REI yang sudah berjalan rutin selama ini. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepekaan, kepedulian, dan tanggung jawab sosial pada masyarakat dan lingkungan sekitar.

Jika ada yang tertimpa musibah bencana alam seperti gempa bumi, banjir, dan lainnya, REI selalu turun tangan untuk membantu.

"Anggota REI di seluruh Indonesia selalu membantu baik ketika bencana itu terjadi maupun pascabencana dalam berbagai bentuk bantuan," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3671 seconds (0.1#10.140)