Musim Kemarau Membuat Daya Beli Masyarakat Turun

Selasa, 23 September 2014 - 11:44 WIB
Musim Kemarau Membuat Daya Beli Masyarakat Turun
Musim Kemarau Membuat Daya Beli Masyarakat Turun
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (Gapmmi) Adhi S Lukman mengungkapkan, musim kemarau yang terjadi saat ini membuat daya beli masyarakat menurun.

Terurtama, kata dia, menurunnya daya beli masyarakat terhadap produk makanan dan minuman (mamin).

"Untuk bahan baku belum (pengaruh musim kemarau), tapi pengaruhnya di daya beli. Karena di beberapa daerah yang kena kemarau, ekonominya agak lemah, daya beli agak lemah," ujarnya kepada Sindonews, Senin (22/9/2014).

Selain itu, harga komoditi yang menurun juga memengaruhi daya beli masyarakat dalam dua bulan terakhir.

Sayangnya, Gapmmi belum mengetahui seberapa besar pelambatan daya beli masyarakat akibat kemarau dan penurunan harga komoditi.

"Kita belum tahu persentasenya, tapi kita ada pelambatan di dalam dua bulan terakhir. Ini yang harus kita antisipasi. Di samping itu yang harus kita tahu juga pemerintah memperketat uang beredar. Ini sedikit memengaruhi daya beli masyarakat," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8755 seconds (0.1#10.140)