Susi Senang Program-programnya Cepat Terealisasi

Selasa, 11 November 2014 - 18:24 WIB
Susi Senang Program-programnya...
Susi Senang Program-programnya Cepat Terealisasi
A A A
JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (MKP) Susi Pudjiastuti mengaku senang program moratorium izin baru kapal asing di Indonesia bisa cepat terealisasi hanya dalam hitungan hari bukan dalam hitungan bulan bahkan tahun.

Menurutnya, jika program ini harus melalui DPR, hanya membuat susah dan perizinan dibuat berbelit-belit. Susi menyebutkan, cepatnya aturan ini terlaksana karena DPR masih sibuk dengan masing-masing kubu. Sehingga, DPR tidak sempat memperhatikan Susi dalam membuat aturan bahkan tidak mempertanyakan.

Menurut menteri nyentrik ini, jika DPR sudah akur maka pembuatan aturan akan lama karena dapat memakan waktu.

"Aturan ini cepat terealisasikan sebelum DPR keburu jalan tugasnya, kalau DPR keburu jalan susah lagi saya. Jadi ini ibarat aji mumpung, tidak ada yang protes," ucap Susi sambil tertawa dalam dialog bersama pengusaha di KKP, Jakarta, Selasa (11/11/2014).

Susi juga mengakui, dalam membentuk aturan moratorium izin kapal asing ini dia tidak melakukan konsultasi pada pengusaha dan eselon. Karena jika melakukan konsultasi dengan pihak-pihak tersebut, dapat dipastikan akan memakan waktu lama.

Susi mengakui, dia merasa tidak sabar mengurangi jumlah kapal asing di Indonesia. Pasalnya kapal tersebut menggunakan BBM subsidi Indonesia yang dampaknya menyusahkan nelayan lokal.

"Mungkin kesan moratorium yang saya jalani memang tidak melalui konsultasi terlebih dahulu. Kalau saya konsultasi, 3 bulan lagi baru selesai, 3 tahun lagi baru jalan, hanya 2-3 program yang saya bisa selesaikan. Saya tidak bisa pak. Sini sana lobi, buang-buang waktu," tutupnya kepada hadirin.

(Baca: Susi Ungkapkan Kekesalannya pada Kemendag dan Kemenperin)
(gpr)
Berita Terkait
KKP Segel Lahan Proyek...
KKP Segel Lahan Proyek Reklamasi di Batam
KKP Workshop Penyuluh...
KKP Workshop Penyuluh Perikanan untuk Kembangkan Informasi
Disrupsi Data Perikanan
Disrupsi Data Perikanan
Menteri KKP Kasih Bocoran...
Menteri KKP Kasih Bocoran 3 Potensi Investasi ke Pelaku Usaha
Kadin Gelar Halalbihalal...
Kadin Gelar Halalbihalal dengan KKP, Bahas Tantangan Sektor Kelautan dan Perikanan
KKP Genjot Peluang Investasi...
KKP Genjot Peluang Investasi di Sektor Perikanan Selama 2022
Berita Terkini
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
8 jam yang lalu
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
9 jam yang lalu
Motori Transisi Energi,...
Motori Transisi Energi, PLN EPI Pamer Keunggulan di Ajang GHES
10 jam yang lalu
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
10 jam yang lalu
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
10 jam yang lalu
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
10 jam yang lalu
Infografis
Perlu Tindakan Cepat...
Perlu Tindakan Cepat Pemerintah untuk Antisipasi Badai PHK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved