BKPM Ingin Dorong Investasi Pertanian Tahun Ini

Selasa, 06 Januari 2015 - 14:44 WIB
BKPM Ingin Dorong Investasi Pertanian Tahun Ini
BKPM Ingin Dorong Investasi Pertanian Tahun Ini
A A A
JAKARTA - Ketua Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Franky Sibarani mengaku akan mendorong investasi sektor pertanian tahun ini.

Dia menjelaskan hal tersebut sesuai arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Sektor pertanian merupakan salah satu prioritas Jokowi-JK. Kami melakukan pertemuan dengan investor. Harapannya investasi yang sekarang dari pelaku yang hadir ini kita minta ditingkatkan lagi," ujarnya di Gedung BKPM, Jakarta, Selasa (6/1/2015).

Selanjutnya, dia mengungkapkan jika BKPM akan membantu para investor yang mengalami kesulitan investasi.

"Kemudian bagi para investor yang melakukan peningkatan perluasan investasi apa maslahanya yang ada. Kalau muncul beberapa kendala, sebenarnya kebijakan bukan kewenangan BKPM, tapi BKPM sangat concern dengan perundangan terkait investasi," terang Franky.

Dia mengatakan, objektivitasnya adalah memberi kepastian dan pelindungan terhadap investor.

Untuk diketahui realisasi investasi industri hilir pertaniaan (CPO, sawit, kakao, dan karet) kuartal III 2014 PMDN sebesar Rp6,6 triliun menurun dibanding kuartal III 2013 sebesar Rp10,1 triliun.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8385 seconds (0.1#10.140)