Dana Pensiun Pelindo IV Dikelola Axa Mandiri

Kamis, 22 Januari 2015 - 22:14 WIB
Dana Pensiun Pelindo...
Dana Pensiun Pelindo IV Dikelola Axa Mandiri
A A A
MAKASSAR - PT Pelindo IV Makassar bersama Axa Mandiri menyepakati kerja sama pengelolaan dana pensiun bagi 147 karyawannya yang lima tahun ke depan memasuki masa pensiun.

Komitmen kerja sama tersebut, diwujudkan dengan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) oleh Dirut Pelindo IV Mulyono dengan Direktur Operasional Axa Mandiri Pusat Kartono di lantai VI Pelindo Makassar, Kamis (22/1/2015).

Menurut Direktur Keuangan Pelindo IV Makassar Budi Revianto, karyawan yang memasuki masa pensiun sengaja diasuransikan, supaya ketika tidak bekerja mereka dapat memperoleh dana pensiun dengan jaminan yang cukup lumayan.

Apalagi, investasi ini telah disiapkan lima tahun sebelum pekerja tersebut pensiun.

"Ada sekitar Rp31 miliar lebih dana investasi yang diserahkan ke Axa Mandiri untuk mengelolanya. Nantinya, ketika karyawan masuk pensiun barulah diberikan," tuturnya.

Pihaknya berharap, karyawan Pelindo bekerja giat dan meningkatkan kinerja, dan tak perlu lagi mengkhawatirkan masa pensiun yang dianggap tidak lagi mampu memperoleh pendapatan.

Dijelaskan Budi Revianto, saat ini cover asuransi karyawan Pelindo terbilang cukup banyak, untuk dana pensiunan sendiri memang sudah disiapkan manajemen, kemudian untuk asuransi kesehatan disiapkan dua dari BPJS Kesehatan maupun dari Inhealth.

Sementara, Kartono mengungkapkan, kelolaan dana Pelindo IV Makassar akan dimanfaatkan untuk memberikan dana imbalan pasca kerja, sehingga pada saat mereka tidak bekerja mendapatkan santunan dari Axa Mandiri.

"Kami terus mengembangkan kerja sama dengan semua pihak, termasuk BUMN dalam bentuk corporate bisnis. Tujuannya, untuk mengembangkan kinerja bisnis yang diharapkan tahun ini tumbuh 15% dari tahun sebelumnya," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0839 seconds (0.1#10.140)