Tiga Kawasan Industri Akan Berdiri di Jateng

Selasa, 27 Januari 2015 - 19:48 WIB
Tiga Kawasan Industri...
Tiga Kawasan Industri Akan Berdiri di Jateng
A A A
SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Jateng) akan menambah tiga kawasan industri untuk memfasilitasi makin tingginya investasi yang masuk ke wilayah tersebut.

Kepala Badan Penanaman Modal Daerah (BPMD) Provinsi Jawa Tengah, Yuni Astuti mengatakan, di Jateng tidak banyak memiliki kawasan Industri. Saat ini, Jateng baru memiliki tujuh kawasan industri, enam di Kota Semarang dan satu di Cilacap.

Dari enam kawasan Industri, hanya tiga yang masih layak, yakni kawasan Industri Candi, Kawasan Industri BSB, dan Kawasan Industri Wijayakusuma. Sementara tiga kawasan industri yang ada di kawasan Terboyo kondisinya sudah penuh.

Yuni menerangkan, dengan kondisi kawasan Industri yang sudah semakin penuh, saat ini akan ada penambahan tiga kawasan industri di Jawa Tengah. Ketiganya sudah mengajukan izin prinsip.

Ketiga kawasan tersebut sudah mengajukan izin prinsi, satu berada di Demak yakni Sayung. Untuk kawasan industri di Demak, rencananya akan seluas 300-350 hektare. Kemudian di Grobogan dengan luas sekitar 300 hektare.

Ketiga adalah kawasan industri Jababeka di Kendal, yang saat ini sudah mulai pembangunan tahap awal seluas 1.000 hektare dari rencana 3.000 hektare.

"Yang di Kendal ini saya sendiri terus mendorong untuk segera bisa direalisasikan. Karena memang tempatnya cukup strategis,” ujarnya, Selasa (27/1/2015).

Dia menuturkan, untuk kawasan industri di Kendal yang cukup luas, akan menjadi kawasan Industri dengan sistem one stop living.

"Nanti di Kendal, akan ada perumahan untuk karyawan. Juga ada pelabuhan yang sekarang sudah selesai pembangunannya. Dengan adanya pelabuhan nanti investor bisa langsung ke Tanjung Emas, untuk melakukan aktivitas ekspor-impor,” jelasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9687 seconds (0.1#10.140)