Menu Saham NH Korindo Securities Hari Ini

Selasa, 24 Maret 2015 - 08:38 WIB
Menu Saham NH Korindo...
Menu Saham NH Korindo Securities Hari Ini
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi bergerak variatif dengan kecenderungan melemah jika aksi jual belum mereda. Untuk itu, tetap antisipasi bila terjadi pelemahan lanjutan.

IHSG diperkirakan akan berada pada rentang support 5.425-5.430 dan resisten 5.448-5.472. Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan oleh Kepala Riset PT NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada pada perdagangan Selasa (24/3/2015), yaitu:

PT BPD Jawa Timur Tbk (BJTM) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp525-Rp575. Membentuk pola inverted hammer bertahan di area MBB. Mass index bergerak naik diikuti berbalik naiknya parabollic SAR. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy) selama bertahan di atas Rp530.

PT Unilever Tbk (UNVR) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp38.300-Rp38.950. Membentuk pola morning star di atas MBB. Stochastic berbalik naik diikuti peningkatan RSI. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy) selama bertahan di atas Rp38.575.

PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp4.840-Rp5.125. Membentuk pola morning star dekati MBB. Volatility bergerak naik diimbangi peningkatan william’s %R. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy) selama bertahan di atas Rp5.000.

PT BISI International Tbk (BISI) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp1.245-Rp1.345. Membentuk pola bullish harami bertahan di area MBB. Stochastic berbalik naik diikuti peningkatan parabollic SAR. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy) selama bertahan di atas Rp1.290.

PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp3.880-Rp4.125. Membentuk pola bullish harami di area lower bollinger band (LBB). RSI berbalik naik diiringi peningkatan mass index. Support di Rp3.860 dapat tertahan. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy) selama bertahan di atas Rp3.865.

PT Salim Ivomas Pratama Tbk (SIMP) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp675-Rp710. Membentuk pola three black crows dekati LBB. Parabollic SAR cenderung menurun diimbangi masih tingginya volume jual. Rekomendasi lakukan penjualan (trading sell) jika gagal bertahan di Rp690.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0727 seconds (0.1#10.140)