Profil Patrick Walujo, Calon Bos Baru GOTO yang Menarik Perhatian
Jum'at, 09 Juni 2023 - 17:40 WIB
JAKARTA - Sosok Patrick Walujo mungkin sudah cukup familiar bagi sebagian orang. Belakangan, namanya banyak disebut akan segera menjadi CEO PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) yang baru.
Sebelumnya, GOTO mengumumkan agenda Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa (RUPST & RUPSLB) pada 30 Juni 2023 mendatang. Pada sejumlah usulan yang rencananya diberikan pada RUPST & RUPSLB tersebut, salah satunya terkait perubahan dewan direksi dan komisaris.
Dalam hal ini, nama Patrick Walujo dinominasikan untuk menjadi Direktur Utama Perseoran menggantikan Andre Soelistyo. Lantas, siapa sebenarnya sosok Patrick Walujo ini?
Di sisi lain, Patrick sebelumnya juga diketahui menjadi Co-founder dan Managing Partner dari Northstar Group. Didirikan sekitar tahun 2003 silam, kini Northstar telah menjadi salah satu perusahaan investasi terkemuka.
Pada laman resmi Northstar, diketahui bahwa Patrick Walujo dulunya pernah berkarier di Goldman Sachs London dan New York. Selain itu, dia juga sempat menjadi Senior Vice President di Pacific Century Ventures Ltd, Tokyo.
Masih dari sumber yang sama, lulusan Cornell University dengan gelar Bachelor of Science di bidang Riset Operasional dan Teknik Industri ini pernah mendapat penghargaan ‘Young Entrepreneur of the Year’ dari Ernst & Young tahun 2009.
Sebagai investor sekaligus pengusaha, Patrick memiliki sepak terjang yang cukup moncer. Dia turut berjasa membawa Northstar Group menjadi perusahaan investasi terkemuka sejak didirikan untuk pertama kali.
Terbaru, nama Patrick Walujo sebelumnya dinominasikan untuk menjadi Direktur Utama Perseroan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). Dalam hal ini, dia dianggap memiliki pengalaman mendalam terkait GoTo dan ekosistemnya, serta pengetahuan terkait lanskap investasi dan sektor teknologi.
Nantinya, Patrick Walujo juga didukung oleh veteran Gojek, yakni Thomas Husted yang turut dinominasikan menjadi Wakil Direktur Utama. Nantinya, dia bertugas sebagai Chief Operating Officer guna mendapat persetujuan pemegang saham.
Sebelumnya, GOTO mengumumkan agenda Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa (RUPST & RUPSLB) pada 30 Juni 2023 mendatang. Pada sejumlah usulan yang rencananya diberikan pada RUPST & RUPSLB tersebut, salah satunya terkait perubahan dewan direksi dan komisaris.
Dalam hal ini, nama Patrick Walujo dinominasikan untuk menjadi Direktur Utama Perseoran menggantikan Andre Soelistyo. Lantas, siapa sebenarnya sosok Patrick Walujo ini?
Profil Patrick Walujo
Patrick Walujo sejatinya bukan orang baru di GOTO. Mengutip keterangan laman resmi GoTo, dia dulunya adalah salah satu investor pertama Gojek. Dalam riwayatnya, dia juga banyak mendukung perkembangan ekonomi digital Indonesia.Di sisi lain, Patrick sebelumnya juga diketahui menjadi Co-founder dan Managing Partner dari Northstar Group. Didirikan sekitar tahun 2003 silam, kini Northstar telah menjadi salah satu perusahaan investasi terkemuka.
Pada laman resmi Northstar, diketahui bahwa Patrick Walujo dulunya pernah berkarier di Goldman Sachs London dan New York. Selain itu, dia juga sempat menjadi Senior Vice President di Pacific Century Ventures Ltd, Tokyo.
Masih dari sumber yang sama, lulusan Cornell University dengan gelar Bachelor of Science di bidang Riset Operasional dan Teknik Industri ini pernah mendapat penghargaan ‘Young Entrepreneur of the Year’ dari Ernst & Young tahun 2009.
Sebagai investor sekaligus pengusaha, Patrick memiliki sepak terjang yang cukup moncer. Dia turut berjasa membawa Northstar Group menjadi perusahaan investasi terkemuka sejak didirikan untuk pertama kali.
Terbaru, nama Patrick Walujo sebelumnya dinominasikan untuk menjadi Direktur Utama Perseroan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). Dalam hal ini, dia dianggap memiliki pengalaman mendalam terkait GoTo dan ekosistemnya, serta pengetahuan terkait lanskap investasi dan sektor teknologi.
Nantinya, Patrick Walujo juga didukung oleh veteran Gojek, yakni Thomas Husted yang turut dinominasikan menjadi Wakil Direktur Utama. Nantinya, dia bertugas sebagai Chief Operating Officer guna mendapat persetujuan pemegang saham.
(bim)
Lihat Juga :
tulis komentar anda