Tips MotionTrade: 4 Karakteristik Obligasi yang Perlu Diketahui

Senin, 26 Juni 2023 - 16:39 WIB
Empat karakteristik dari obligasi yang telah MotionTrade rangkum untuk Anda. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - MNC Sekuritas merupakan unit bisnis dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk ( BCAP ) dan perusahaan sekuritas terbaik yang memiliki reputasi serta mendapat beragam penghargaan. Bukan hanya menyediakan layanan investasi saham, MNC Sekuritas juga menyediakan beragam produk reksa dana dan obligasi yang dapat dijadikan sebagai alternatif investor untuk berinvestasi.

Salah satu instrumen investasi yang dapat memberikan imbal hasil yang konsisten adalah obligasi. Obligasi dapat menjadi salah satu alternatif bagi Anda yang ingin mulai berinvestasi dengan risiko rendah. Ada banyak pihak yang menerbitkan obligasi, misalnya negara atau perusahaan. Obligasi memiliki karakteristik tersendiri yang membedakannya dengan instrumen investasi yang lain.

Berikut ini merupakan 4 (empat) karakteristik dari obligasi yang telah MotionTrade rangkum untuk Anda:

1. Rating

Pada obligasi, terdapat peringkat yang mencerminkan risiko yang terkandung dari obligasi tersebut. Misalnya AAA, AA+, AA- ,BBB+, dan sebagainya. Peringkat AAA merupakan peringkat yang tertinggi. Semakin tinggi peringkat obligasi, maka risikonya semakin kecil. Penentuan peringkat ini tentunya dilakukan oleh lembaga pemeringkat. Beberapa faktor yang mempengaruhi peringkat obligasi antara lain profit perusahaan, tingkat kepastian pendapatan, proporsi modal terhadap utang, dan lain sebagainya.



2. Coupon Rate

Saat berinvestasi obligasi, Anda akan mendapatkan bunga yang dikenal dengan sebutan kupon. Coupon rate merupakan kisaran bunga/ kupon yang akan Anda dapat dalam periode tertentu. Anda dapat mengetahui informasi mengenai besaran rate kupon pada waktu masa penawaran.

3. Current Yield

Kupon akan diberikan kepada pemegang obligasi sesuai dengan pilihan tenor yang dipilih. Berbeda dengan coupon rate, current yield merupakan hasil kupon dari tingkat suku bunga yang telah ditetapkan. Perhitungan keuntungan ini mengacu pada persentase bunga dalam setahun terhadap harga obligasi.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More