Menkeu dan Gubernur Bank Sentral se-ASEAN Bertemu, Sri Mulyani Ungkap Apa yang Dibahas

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 18:57 WIB
Berpacu dengan fragmentasi global, perdagangan global yang tumbuh melambat, dan juga ancaman dari kemajuan teknologi, juga termasuk kekhawatiran terkait keamanan pangan dan energi serta risiko perubahan iklim.

"Pertemuan kami hari ini menekankan pentingnya memperkuat bauran kebijakan makroekonomi ASEAN untuk memungkinkan negara-negara anggota ASEAN untuk menggunakan semua alat yang tersedia untuk memastikan stabilitas ekonominya. Pertemuan ini juga menekankan pentingnya tindakan kebijakan yang terkoordinasi dengan baik untuk menangani risiko beraneka segi ini," papar Sri.

Untuk tahun ini, keketuaan Indonesia menandai upaya dari usaha yang dibuat dari proses keuangan ASEAN untuk meningkatkan kolaborasi dengan lembaga sektoral lainnya di dalam forum ASEAN.

"Inisiatif dalam bentuk AFMGM ini penting dalam menyoroti tantangan bersama di global dan kawasan yang tengah muncul dengan upaya yang lebih terkonsentrasi melalui pendekatan lintas sektor, karena kita sekarang bisa melihat bahwa isu apapun tidak bisa ditangani oleh hanya satu menteri. Maka dari itu, kami menginisiasi pertemuan lintas sektor ini, seperti pertemuan Menkeu dan Menteri Kesehatan kemarin," pungkas Sri.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More