Kehadiran BUMN Logistik Jadi Wajah Baru Pelayanan Pos di Indonesia
Minggu, 27 Agustus 2023 - 14:31 WIB
JAKARTA - Indonesia kini punya wajah baru dalam pelayanan pos di Tanah Air. Hal itu ditandai dengan peluncuran BUMN logistik di bawah naungan Pos Indonesia bertajuk POS IND Logistik Indonesia oleh Wakil Menteri BUMN I Kartika Wiroatmodjo di PosCo Bandung, Jawa Barat, Sabtu (26/8/2023).
Tata Sugiarta, Corporate secertary PT Pos Indonesia, mengatakan bahwa dalam BUMN logistik itu, PT Pos Indonesia berperan sebagai agent of collaboration para penyedia jasa logistik untuk memaksimalkan layanan yang berfokus pada commercial dan service excellence melalui konsep sharing economy.
"POS IND Logistik Indonesia akan mencakup layanan dan infrasturktur yang meliputi seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah 3T (tertinggal, terdepan, terluar)," kata Tata dalam keterangannya, dikutip Minggu (27/8/2023).
Tata berharap kehadiran Pos IND Logistik membuat sinergi di bidang logistik dapat mewujudkan layanan yang efisien dan terintegrasi dalam ekosistem digital. Dari sisi ekonomi, sinergi ini diharapkan dapat memacu pertumbuhan ekonomi nasional serta terjadi stabilitas daya saing pasar logistik.
"Inisiasi atas sinergi BUMN logistik berasal dari pemerintah, sejalan dengan tema yang diusung pada ulang tahun Pos Indonesia ke-277, yaitu 'Festival Akhlak Pos Indonesia Menuju BUMN Logistik'," jelas Tata.
Peluncuran Pos IND Logistik menjadi kado istimewa bagi PT Pos Indonesia karena dilakukan pada momen hari jadi perusahaan yang ke-277. Ditambah lagi, Pos Indonesia juga meluncurkan creative hub PosCo Bandung, yang merupakan wadah untuk menuangkan industri kreatif, mulai dari kuliner, musik, kuliner, crarft, maupun hobi.
Tata Sugiarta, Corporate secertary PT Pos Indonesia, mengatakan bahwa dalam BUMN logistik itu, PT Pos Indonesia berperan sebagai agent of collaboration para penyedia jasa logistik untuk memaksimalkan layanan yang berfokus pada commercial dan service excellence melalui konsep sharing economy.
"POS IND Logistik Indonesia akan mencakup layanan dan infrasturktur yang meliputi seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah 3T (tertinggal, terdepan, terluar)," kata Tata dalam keterangannya, dikutip Minggu (27/8/2023).
Tata berharap kehadiran Pos IND Logistik membuat sinergi di bidang logistik dapat mewujudkan layanan yang efisien dan terintegrasi dalam ekosistem digital. Dari sisi ekonomi, sinergi ini diharapkan dapat memacu pertumbuhan ekonomi nasional serta terjadi stabilitas daya saing pasar logistik.
"Inisiasi atas sinergi BUMN logistik berasal dari pemerintah, sejalan dengan tema yang diusung pada ulang tahun Pos Indonesia ke-277, yaitu 'Festival Akhlak Pos Indonesia Menuju BUMN Logistik'," jelas Tata.
Baca Juga
Peluncuran Pos IND Logistik menjadi kado istimewa bagi PT Pos Indonesia karena dilakukan pada momen hari jadi perusahaan yang ke-277. Ditambah lagi, Pos Indonesia juga meluncurkan creative hub PosCo Bandung, yang merupakan wadah untuk menuangkan industri kreatif, mulai dari kuliner, musik, kuliner, crarft, maupun hobi.
(uka)
tulis komentar anda