IHSG Pagi Ini Terangkat ke 7.324, Nilai Transaksi Capai Rp178 Miliar

Selasa, 20 Februari 2024 - 09:54 WIB
IHSG hari ini dibuka menguat 0,38% ke level 7.324 pada perdagangan Selasa (20/2/2024) dan terus berlanjut hingga pukul 09:01 WIB. Foto/Dok
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini dibuka menguat 0,38% ke level 7.324,64 pada perdagangan Selasa (20/2/2024). Penguatan indeks saham terus berlanjut hingga pukul 09:01 WIB, IHSG menguat tipis ke level 7.325,38.

Sebanyak 159 saham menguat, 98 melemah, dan 246 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp178 miliar. dari net-volume 183 juta saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 menguat 0,5% ke 1.003,273, indeks JII menguat 0,25% ke 521,94, indeks MNC36 menguat 0,47% ke 382,105, dan IDX30 menguat 0,49% ke 510,477.

Sektor yang menopang penguatan indeks antara lain energi 0,43% dan teknologi 0,61%. Sedangkan sektor yang melemah ada barang baku 1,49%, industri 0,89%, konsumer nonsiklikal 0,38%, konsumer siklikal 1,39%, kesehatan 0,01%, keuangan 0,64%, properti 0,29%, infrastruktur 0,69%, transportasi 0,46%.

Tiga saham yang memimpin top gainers antara lain PT Trimuda Nuansa Citra Tbk (TNCA) naik 10,00% di Rp165, PT ICTSI Jasa Prima Tbk (KARW) menguat 9,70% di Rp147, dan PT Hotel Sahid Jaya International Tbk (SHID) naik 9,34% ke Rp1.580.

Sedangkan tiga top losersnya adalah PT Widiant Jaya Krenindo Tbk (WIDI) koreksi 10,00% di Rp27, PT Menn Teknologi Indonesia Tbk (MENN) melemah 9,09% di Rp10, dan PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) tertekan 7,69% di Rp2.760.
(akr)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More