IHSG Hari Ini Ditutup Menguat Tipis ke 7.135, Transaksi Sentuh Rp11,4 Triliun

Senin, 06 Mei 2024 - 16:46 WIB
Pengumuman resmi pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I tahun 2024 menjadi angin segar buat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Foto/Dok
JAKARTA - Pengumuman resmi pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I tahun 2024 menjadi angin segar buat Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ). Saat ekonomi RI tumbuh 5,11%, IHSG hari ini berakhir menghijau dengan penguatan tipis 1,16 poin atau 0,02% ke level 7.135,89.



Pada penutupan IHSG, Senin (6/5/2024) terdapat 309 saham menguat, 261 saham melemah dan 209 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp11,4 triliun dari 21,3 miliar saham yang diperdagangkan.



Indeks LQ45 menguat 0,33% ke 906,294, indeks JII melemah 0,05% ke 523,145, indeks IDX30 menguat 0,23% ke 458,963 dan indeks MNC36 menguat 0,02% ke 344,234.



Untuk indeks sektoral kompak menguat yakni energi 1,04%, barang baku 1,43%, non siklikal 0,65%, siklikal 0,28%, keuangan 0,23%, properti 2,67%, teknologi 1,54%, transportasi 0,83%.Sedangkan yang melemah ada sektor industri 1,78%, kesehatan 0,39%, infrastruktur 0,3%.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) naik 24,62% ke Rp81, PT Dunia Virtual Online Tbk (AREA) naik 17,14% ke Rp123 dan saham PT Pyridam Farma Tbk (PYFA) naik 14,94% ke Rp100.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK) turun 34,91% di Rp69, PT Maja Agung Latexindo Tbk (SURI) turun 25,00% di Rp246 dan PT Atlantis Subsea Indonesia Tbk (ATLA) merosot 13,84% di Rp137.

Sedangkan tiga saham yang teraktif diperdagangkan antara lain PT PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM).
(akr)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More