Industri Perpipaan di Indonesia Terus Mengalir Seiring Pembangunan Masif Infrastruktur

Jum'at, 20 September 2024 - 16:34 WIB
Pipa Vinilon KRAH diyakini akan menjadi pilihan utama bagi para kontraktor, konsultan, dan pemerintah dalam mewujudkan proyek-proyek infrastruktur di Indonesia yang lebih ramah lingkungan. Foto/Dok
JAKARTA - Vinilon Group, perusahaan terkemuka di bidang solusi perpipaan meluncurkan Pipa Vinilon KRAH di ajang Indo Water Expo & Forum 2024 yang digelar 18-20 September di JIExpo Kemayoran Jakarta. Sebagai satu-satunya produsen Pipa KRAH berlisensi di Indonesia, Vinilon Group menghadirkan solusi yang efektif dan ramah lingkungan untuk mengatasi berbagai tantangan dalam pengelolaan air.

Pipa Vinilon KRAH mempunyai lisensi dari KRAH GmbH Jerman yang memenuhi uji kualitas sesuai standar internasional DIN16961, EN13476, ASTM F894, dan ISO9969. Pipa ini memiliki dinding berstruktur yang memberikan kekuatan dan daya tahan ekstra, serta mempunyai daya tahan hingga 100 tahun.





Sistem perpipaan Vinilon KRAH merupakan solusi jangka panjang pipa yang ramah lingkungan, kuat dan ekonomis untuk aplikasi yang luas, seperti sistem saluran pembuangan, drainase, pengelolaan air hujan, dan irigasi. Pipa Vinilon KRAH terbuat dari bahan murni Polietilen dan Polipropilen, berkualitas yang memberikan sifat unggul tahan terhadap korosi, tahan UV, tekanan dari luar dan kebocoran.

“Kami sangat antusias memperkenalkan Pipa Vinilon KRAH berdiameter hingga 3000mm sebagai solusi inovatif untuk kemajuan infrastruktur di Indonesia. Dengan kualitas dunia dan kapasitas produksi yang besar, kami yakin Pipa Vinilon KRAH akan menjadi pilihan utama bagi para kontraktor, konsultan, dan pemerintah dalam mewujudkan proyek-proyek infrastruktur di Indonesia yang lebih ramah lingkungan,” ujar Edward Pryadi, Project Sales Director Vinilon Group.



Sejalan dengan komitmen pemerintah dalam membangun infrastruktur yang lebih baik, Vinilon Group berupaya aktif berkontribusi melalui inovasi produknya. Lewat peluncuran Pipa Vinilon KRAH, Vinilon Group semakin menegaskan posisinya sebagai pemimpin dalam industri perpipaan di Indonesia.

Sebagai upaya mewujudkan visi Indonesia Maju, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya konsisten memberikan apresiasi terhadap penggunaan produk dalam negeri yang berkualitas. Dukungan terhadap Pipa KRAH produksi Vinilon Group merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen pemerintah untuk mendorong pertumbuhan industri dalam negeri dan memperkuat daya saing produk nasional di kancah global.

“Peluncuran perdana Pipa Vinilon KRAH ini merupakan upaya Vinilon Group untuk turut berkontribusi dalam menghadirkan inovasi terbaru sebagai lompatan besar bagi industri konstruksi di Indonesia. Mari kita bersama mendorong penggunaan produk dalam negeri, untuk mewujudkan pembangunan infrastruktur yang berkualitas dan berdaya saing,” ujar Ir. Diana Kusumastuti, M.T., Direktur Jenderal Cipta Karya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More