Daripada Indekos, Mending Beli Apartemen Ini, Dekat Kampus Lho

Rabu, 09 Oktober 2024 - 09:54 WIB
Apartemen NexCity di Yogyakarta menawarkan solusi menarik bagi mahasiswa. FOTO/MNC Media
JAKARTA - Memilih tempat tinggal bagi mahasiswa memang merupakan keputusan penting yang harus dipertimbangkan secara matang. Biasanya, opsi yang paling umum adalah antara Indekos atau apartemen , masing-masing dengan kelebihan dan kekurangannya.

Mahasiswa umumnya memilih Indekos karena harganya lebih terjangkau, namun apartemen saat ini mulai dilirik para mahasiswa karena menawarkan keuntungan lain yang tidak didapat jika kita menyewa Indekos.

Indekos lebih diminati karena biayanya yang relatif rendah dan fleksibilitas dalam memilih fasilitas tambahan, seperti dapur bersama, kamar mandi, atau jasa laundry. Namun, keamanan dan kenyamanan juga menjadi faktor penting yang perlu diperhatikan. Misalnya, Indekos dengan penjaga keamanan cenderung memberikan rasa aman lebih besar bagi mahasiswa.





Di sisi lain, apartemen menawarkan kenyamanan yang lebih, terutama dengan fasilitas yang setara dengan hotel, seperti kolam renang, pusat kebugaran, atau coworking space. Meskipun dianggap lebih mahal, beberapa apartemen menyediakan skema pembayaran cicilan yang mendekati biaya Indekos, membuatnya lebih terjangkau dan menjadi investasi jangka panjang yang potensial.



Misalnya, Apartemen NexCity di Yogyakarta, Salah satu apartemen yang menawarkan solusi menarik bagi mahasiswa. Terletak di lokasi strategis di Jalan Laksda Adisucipto, apartemen ini dekat dengan beberapa universitas ternama seperti Universitas Atma Jaya, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada dan STIE YKPN. Hal ini menjadikannya pilihan ideal bagi mahasiswa maupun profesional muda yang mencari hunian dekat kampus dan pusat aktivitas kota.

Apartemen yang merupakan member dari MNC Land ini, salah satu pengembang properti ternama di Indonesia, menawarkan dua tipe unit yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, yakni NexStudio yang dirancang efisien untuk hunian pribadi, serta NexPrime yang menyediakan dua kamar tidur untuk kenyamanan lebih. Fasilitas yang ditawarkan sangat lengkap, setara dengan hotel berbintang, mulai dari kolam renang, pusat kebugaran, coworking space, hingga layanan concierge untuk kemudahan sehari-hari.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More