BNI Lakukan Akad Kredit Perdana Perumahan Griya Phinisi UNM

Rabu, 21 Oktober 2020 - 18:55 WIB
Rektor UNM Prof Husain Syam, bersama Pemimpin BNI Wilayah Makassar Hadi Santoso, dan Pimpinan Tunas Baru Sulawesi Arif Mone, saat meninjau lokasi perumahan Griya Phinisi UNM. Foto: Sindonews/Muchtamir Zaide
MAKASSAR - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI Wilayah Makassar, melakukan akad kredit perdana untuk perumahan Griya Phinsi Universitas Negeri Makassar (UNM) , di Perumahan Bumi Aroepala, Jalan Tun Abdul Razak, Gowa, Rabu (21/10/2020).

Kerjasama ini juga dengan PT Tunas Baru Sulawesi untuk menyediakan rumah bagi para civitas akademika UNM. Sebanyak 15 unit rumah diakadkan massal pada kesempatan tersebut dan disaksikan oleh Pemimpin BNI Wilayah Makassar Hadi Santoso, Rektor UNM Prof Husain Syam, dan Pimpinan Tunas Baru Sulawesi Arif Mone.



Untuk cluster Griya Phinisi UNM , ada sebanyak 360 unit rumah yang disediakan yang terdiri atas tipe 40 dan tipe 100. Diharapkan, total unit tersebut akan selesai akad per bulan Desember 2020 ini.

"Yah diharapkan akan selesai bulan Desember ini," kata Hadi Santoso kepada Sindonews, Rabu, (21/10/2020).



Lebih lanjut, dia mengatakan BNI Griya kerjasama UNM ini merupakan program khusus yang diberikan kepada civitas akademika UNM dengan menggandeng developer rekanan BNI. Lokasinya adalah salah satu area perumahan prime yang banyak diminati oleh masyarakat kota Makassar yang belokasi di Jalan Tun Abdul Razak.

BNI Griya Phinisi UNM ini diberikan dengan penawaran suku bunga fixed rate dan biaya propisi yang rendah serta bebas biaya administrasi. Sehingga program BNI ini menjadi lebih menarik dibandingkan dengan program kepemilikan perumahan yang lain.

"Ditambah lagi, lokasi perumahan yang dekat dengan kampus UNM sehingga memudahkan mobilitas civitas akademika UNM dalam beraktivitas sehari-hari," kata Hadi.

Diharapkan dengan adanya program ini, selain dapat membantu civitas dosen dan karyawan UNM dalam hal kepemilikan perumahan dengan syarat yang mudah, juga kedepannya BNI Wilayah Makassar bersama UNM dapat lebih meningkatkan hubungan kerjasama khususnya dibidang penyediaan jasa perbankan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More