Kado Idul Fitri, PLN Persembahkan Listrik di Dusun Tepoe

Senin, 25 Mei 2020 - 13:29 WIB
PLN mulai mengaliri listrik di Dusun Tepoe Soppeng. Foto: Istimewa
MAKASSAR - PLN terus berkomitmen untuk melistriki seluruh tanah air hingga ke pelosok negeri. Di tengah pandemi virus Corona atau Covid-19, PLN berhasil menyalurkan listrik ke Dusun Tepoe.

Dusun Tepoe yang terletak di Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng, Provinsi Sulawesi Selatan menjadi salah satu dusun yang kini dapat menerima aliran listrik PLN .

Untuk melistriki 176 kepala keluarga yang berada di Dusun Tepoe, PLN membangun Jaringan Tegangan Menengah (JTM) sepanjang 5,7 kilometer sirkuit (kms) dan Jaringan Tegangan Rendah (JTR) sepanjang 1,4 kms, serta 2 gardu distribusi dengan total kapasitas 50 kiloVolt Ampere (kVA).



Baca Juga: PLN
Tak jarang kendaraan yang digunakan untuk mengangkut tiang seberat 1,3 ton kandas di tengah perjalanan. Petugas PLN membutuhkan waktu 1 jam perjalanan dari Kab. Soppeng untuk sampai di lokasi.

Masuknya aliran listrik ke dusun tersebut juga menjadi kado Idul Fitri bagi masyarakat. Pasalnya selama ini dusun tersebut menggunakan genset untuk menopang kebutuhan listrik sehari-harinya.

Manager PLN Unit Layanan Pelanggan Soppeng (ULP) Sul Sandy berharap, dengan adanya listrik di dusun tersebut dapat meningkatkan taraf ekonomi dan pendidikan masyarakat.

"Di saat Hari Raya Idul Fitri, inilah yang bisa kami persembahkan agar masyarakat bisa menikmati listrik di saat pandemi ini. Semoga listrik ini dapat bermanfaat dan dinikmati masyarakat saat Idul Fitri ini," tutur Sandy.

Maupe Kepala Dusun Tepoe mengaku bersyukur listrik telah masuk ke dusun tersebut.

"Kami berterimakasih kepada PLN karena di tengah keadaan seperti ini, listrik telah masuk ke dusun kami. Dengan adanya listrik, tentu Idul Fitri kali ini akan sangat berkesan bagi kami," kata Maupe.

Maupe juga menambahkan agar petugas PLN diberikan perlindungan di saat pandemi seperti ini.

"Semoga dengan masuknya listrik dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat," tutupnya.
(agn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More