2 Orang India Ini Geser Mark Zuckerberg dari Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia

Sabtu, 05 Februari 2022 - 09:23 WIB
Miliarder India, Mukesh Ambani dan Gautam Adani sekarang lebih kaya dari CEO Meta Platforms, Mark Zuckerberg. Pasalnya pada 3 Februari 2022 lalu, Zuckerberg kehilangan kekayaan bersih senilai USD29 miliar. Foto/Dok
NEW YORK - Miliarder India , Mukesh Ambani dan Gautam Adani sekarang lebih kaya dari CEO Meta Platforms, Mark Zuckerberg . Pasalnya pada 3 Februari 2022 lalu, Zuckerberg kehilangan kekayaan bersih senilai USD29 miliar usai saham perusahaannya mencetak rekor penurunan setidaknya sampai sebesar 26%.



Hal itu langsung mengikis kapitalisasi perusahaan lebih dari USD200 miliar. Kejatuhan ini mengiringi laporan perusahaan pada kuartal terakhir 2021, dimana Facebook yang berubah nama menjadi Meta sejak tahun kemarin itu mengalami penurunan jumlah pengguna aktif untuk pertama kalinya.



Kejatuhan itu telah membuat Zuckerberg terlempar dari 10 besar daftar orang terkaya di dunia , menurut Forbes. Kini dengan total kekayaan bersih mencapai USD84,8 miliar menempatkan Mark Zuckerberg menjadi orang terkaya ke-12 di dunia. Kekayaan CEO Meta itu kini lebih rendah dari Ambani USD89,5 miliar dan Adani yang mempunyai kekayaan sebesar USD90,5 miliar.

Ini daftar lengkap terbaru 12 miliarder paling top di dunia, berdasarkan data real time Forbes:

1 Elon Musk USD232 miliar

2 Bernard Arnault dan keluarga USD194 miliar

3 Jeff Bezos USD165 miliar

4 Bill Gates USD132 miliar
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More