Mandiri Bikers Club Indonesia Bantu Korban Banjir di Bantaeng

Sabtu, 20 Juni 2020 - 15:46 WIB
Rombongan MBCI yang menyerahkan bantuan paket sembako untuk korban banjir diterima oleh Bupati Bantaeng Ilham Syah Azikin. Foto/Istimewa
BANTAENG - Bank Mandiri Region X Sulawesi dan Maluku melalui Mandiri Bikers Club Indonesia (MBCI) menyalurkan bantuan untuk korban banjir di Kabupaten Bantaeng, Sulsel pada Sabtu (20/6/2020). Ada puluhan paket sembako yang disalurkan kepada warga terdampak banjir.

MBCI sendiri merupakan komunitas bikers dari pegawai Bank Mandiri. Penyaluran bantuan ini dilakukan oleh MBCI lintas daerah, mulai dari Chapter Makassar, Chapter Takalar, Chapter Bantaeng dan Chapter Bulukumba. Pemberian bantuan dikemas dalam aksi bakti sosial.

Pembina MBCI, Bambang Kuswidiarto, yang juga Business Support Head Bank Mandiri, turun langsung menyerahkan bantuan itu di Posko Darurat Banjir di Bantaeng. Ada 50 paket sembako yang disalurkan dan diterima langsung oleh Bupati Bantaeng, Ilham Syah Azikin.





Selanjutnya, MBCI bergerak ke Desa Garagea, Kecamatan Bantaeng, salah satu wilayah terdampak banjir. Di situ, mereka kembali menyalurkan bantuan berupa 25 paket sembako. Bantuan diterima langsung oleh Ketua RT setempat, Ulil Amri.

Bambang menyampaikan bantuan yang disalurkan MBCI merupakan bentuk kepedulian Bank Mandiri. Diharapkannya bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat yang terdampak bencana. Disampaikannya pula bahwa kegiatan sosial hari ini merupakan wujud Bank Mandiri Cinta Indonesia.
(tri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More