Tak Perlu Uang Tunai, Belanja di 3 Pasar Ini Bisa Bayar Pakai QRIS dan Dapat Cashback

Jum'at, 27 Mei 2022 - 22:12 WIB
Ilustrasi foto/Ist
JAKARTA - Transaksi nontunai terus digalakkan di era digital saat ini. Berbelanja kebutuhan harian pun semakin praktis, cukup dengan melakukan scan kode QR (Quick Response) .

Di Indonesia sendiri pada tahun 2019 lalu, Bank Indonesia (BI) telah meluncurkan QR Code Indonesian Standard atau QRIS.

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo dalam acara pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2022 yang dibuka di Jakarta pada Jumat (27/5) mengungkapkan, hingga saat ini sudah ada 17,2 juta merchant yang tersambung dalam digital platform QRIS, di mana 90%-nya berasal dari UMKM.

Penggunaan QRIS membuat proses transaksi lebih efisien dan cepat. Pembeli dapat menggunakan berbagai aplikasi pembayaran yang mendukung QRIS sehingga masyarakat tidak perlu membawa uang tunai untuk berbelanja kebutuhan setiap harinya.

Cukup dengan smartphone saja, konsumen bisa berbelanja di semua merchant yang mendukung sistem QRIS dengan scan QR Code.



Tak hanya di pusat perbelanjaan modern, QRIS kini bisa digunakan juga di pasar konvensional, termasuk di berbagai pasar dan food court di bawah naungan PD Pasar Jaya di Jakarta.



Dengan begitu, aktivitas belanja dapat lebih mudah dan cepat karena tidak perlu lagi repot mencari uang kembalian.

Penggunaan QRIS juga sangat menguntungkan karena konsumen bisa bebas bertransaksi tanpa minimal pembayaran dan tidak ada biaya tambahan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More