KB Bukopin Wujudkan Impian untuk Miliki Mobil Listrik, Begini Penjelasannya

Selasa, 02 Agustus 2022 - 10:00 WIB
Hal ini dilakukan oleh KB Kookmin Bank untuk mengembangkan bisnis ke berbagai negara, salah satunya di Indonesia. Selain itu, KB Kookmin Bank juga membantu KB Bukopin menuju bank global.

Korean Business Link akan berfokus pada perusahaan Korea yang beroperasi di Indonesia. Di mana, pada layanan ini akan memberikan berupa penyaluran kredit (lending), penghimpunan dana, garansi bank, serta fasilitas trade finance seperti Letter of Credit (LC), SKBDN, dan standby LC.

Setidaknya, ada 51 perusahaan yang telah terjaring sampai dengan kuartal (Q1)-2022 ini. Di antaranya, 44 perusahaan dalam penghimpunan dana (funding) dan tujuh perusahaan lainnya dalam penyaluran kredit (lending) dan trade finance.

Sejak Korean Link Business dijalankan pada Q1-2021, tingkat penghimpunan dana (funding) meningkat Rp6,3 triliun menjadi Rp7,8 triliun. Sementara, penyaluran kredit (lending) telah mencapai Rp420 miliar sampai dengan 31 Desember 2021.

Layanan Korean Business Link yang bekerja sama dengan Hyundai ini juga membantu nasabah untuk mewujudkan impian memiliki mobil listrik.

Cara mendapatkan mobil listrik melalui KB Bukopin



(Foto: Dok. KB Bukopin)

Dukungan pada Hyundai Motors Indonesia ini juga diberikan kepada nasabah melalui financing KB Bukopin. Dalam hal ini, KB Bukopin menyediakan kredit kendaraan bermotor untuk para nasabahnya (auto loan).

“Untuk mendapatkan mobil listrik dari, konsumen dapat mengunjungi Bank KB Bukopin terdekat, dan bank akan membantu mencarikan stok mobil listrik di dealer authorized Hyundai yang ready saat ini serta menyediakan produk kredit kendaraan bermotor bagi nasabah (auto loan),” ucap Kim Jong Un.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More