Mayoritas Sektor Melemah, IHSG Hari Ini Turun ke 7.052

Selasa, 01 November 2022 - 15:22 WIB
IHSG hari ini ditutup turun ke 7.052. Foto/Dok
JAKARTA - Indeks harga saham gabungan ( IHSG ) hari ini berada di zona merah pada sesi terakhir perdagangan. IHSG ditutup melemah 46,58 poin atau 0,66% ke level 7.052.



Pada penutupan perdagangan, Selasa (1/11/2022), terdapat 186 saham menguat, 355 saham melemah, dan 161 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp14,1 triliun dari 21,7 miliar saham yang diperdagangkan.



Indeks LQ45 melemah 0,67% ke 1.007,373, indeks JII turun 0,82% ke 613,254, indeks IDX30 melemah 0,68% ke 529,28 dan indeks MNC36 melemah 0,67% ke 367,147.

Untuk indeks sektoral yang menguat adalah bahan baku 0,29%, siklikal 0,89%, dan teknologi 0,49%. Sedangkan yang melemah ada di sektor energi 2,97%, industri 1,19%, non-siklikal 0,43%, kesehatan 0,47%, keuangan 1,14%, properti 0,04%, infrastruktur 0,47%, transportasi 1,19%.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers adalah PT Pool Advista Finance Tbk (POLA) naik 34,44% ke Rp121, PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC) naik 15,53% ke Rp595, dan saham PT Asuransi Jiwa Syariah Jasa Mitra Abadi Tbk (JMAS) naik 11,97% ke Rp131.



Sedangkan saham-saham yang masuk top losers antara lain PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) turun 6,73% di Rp1.455, PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) turun 6,67% di Rp56, dan PT Harum Energy Tbk (HRUM) merosot 6,52% di Rp1.505.
(uka)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More