Perkuat Ketahanan Pangan, Ganjar Jamin Petani Dapat Akses Pupuk Subsidi
Selasa, 08 November 2022 - 13:30 WIB
SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo menggagas posko pelayanan pupuk bersubsidi sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan dan membentuk tata kelola pertanian yang baik.
Posko pelayanan pupuk bersubsidi ditujukan untuk para petani agar persoalan pupuk bisa diminimalisir, terutama dalam hal distribusi pupuk.
"Maka saya minta tolong kawan-kawan penyuluh kita lebih baik, sistem development kita lebih baik agar kemudian distribusinya juga jauh lebih baik," kata Ganjar dalam keterangannya di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Selasa (8/11/2022).
Ganjar pun mengaku masih membuka nomor telepon pribadinya untuk menerima aduan dan keluhan dari para petani. Sebab Ganjar telah menjamin para petani yang memiliki Kartu Tani mendapatkan pupuk bersubsidi.
"Sampai hari ini di WA saya, saya tangani langsung, pak pupuk lagi langka di mana, siapa nama petaninya, saya minta kartu taninya. Karena saya menjamin yang punya kartu tani pasti dapat subsidi pupuk," ucap Ganjar.
Para petani kerap mengeluhkan kesulitan mendapatkan akses pupuk bersubsidi. Menurut Ganjar, hal itu dikarenakan adanya perbedaan harga yang memunculkan oknum distributor ilegal.
"Kalau memang pupuk subsidi ini betul-betul mau dipakai untuk mendorong produktivitas petani, maka kamu mohon untuk dipenuhi alokasinya," ujar Ganjar.
Posko pelayanan pupuk bersubsidi ditujukan untuk para petani agar persoalan pupuk bisa diminimalisir, terutama dalam hal distribusi pupuk.
"Maka saya minta tolong kawan-kawan penyuluh kita lebih baik, sistem development kita lebih baik agar kemudian distribusinya juga jauh lebih baik," kata Ganjar dalam keterangannya di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Selasa (8/11/2022).
Ganjar pun mengaku masih membuka nomor telepon pribadinya untuk menerima aduan dan keluhan dari para petani. Sebab Ganjar telah menjamin para petani yang memiliki Kartu Tani mendapatkan pupuk bersubsidi.
"Sampai hari ini di WA saya, saya tangani langsung, pak pupuk lagi langka di mana, siapa nama petaninya, saya minta kartu taninya. Karena saya menjamin yang punya kartu tani pasti dapat subsidi pupuk," ucap Ganjar.
Para petani kerap mengeluhkan kesulitan mendapatkan akses pupuk bersubsidi. Menurut Ganjar, hal itu dikarenakan adanya perbedaan harga yang memunculkan oknum distributor ilegal.
"Kalau memang pupuk subsidi ini betul-betul mau dipakai untuk mendorong produktivitas petani, maka kamu mohon untuk dipenuhi alokasinya," ujar Ganjar.
tulis komentar anda