Rupiah Diprediksi Sumringah Seiring Kabar Baik Vaksin Corona
loading...
A
A
A
JAKARTA - Sejumlah analis memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini berpotensi menguat. Pasalnya, pergerakan aset berisiko termasuk rupiah di pasar Asia akan positif hari ini merespon kabar baik dari kemajuan penelitian vaksin virus corona (Covid-19).
"Pergerakan positif ini juga mengikuti pergerakan positif di pasar AS semalam," kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, Rabu (15/7/2020). (Baca juga: Rupiah Ditutup Loyo ke Kisaran Rp14.512/USD Saat Kepercayaan Investor Menyusut )
Dia mengungkapkan, perusahaan bioteknologi AS, Moderna melaporkan hasil pengujian vaksin yang sukses memproduksi antibodi di tubuh manusia yang menjadi subyek penelitian. "Vaksin merupakan solusi untuk menghentikan penyebaran virus Covid-19," katanya.
Adapun untuk rupiah, lanjut Ariston, pasar juga akan memperhatikan data neraca perdagangan Indonesia bulan Juni yang diperkirakan surplus. Hasil yang surplus bisa mendukung penguatan nilai tukar rupiah. "Hari ini rupiah berpotensi menguat ke arah 14.350 dengan potensi resisten di 14.500," tandasnya.
"Pergerakan positif ini juga mengikuti pergerakan positif di pasar AS semalam," kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, Rabu (15/7/2020). (Baca juga: Rupiah Ditutup Loyo ke Kisaran Rp14.512/USD Saat Kepercayaan Investor Menyusut )
Dia mengungkapkan, perusahaan bioteknologi AS, Moderna melaporkan hasil pengujian vaksin yang sukses memproduksi antibodi di tubuh manusia yang menjadi subyek penelitian. "Vaksin merupakan solusi untuk menghentikan penyebaran virus Covid-19," katanya.
Adapun untuk rupiah, lanjut Ariston, pasar juga akan memperhatikan data neraca perdagangan Indonesia bulan Juni yang diperkirakan surplus. Hasil yang surplus bisa mendukung penguatan nilai tukar rupiah. "Hari ini rupiah berpotensi menguat ke arah 14.350 dengan potensi resisten di 14.500," tandasnya.
(ind)