Peringati Bulan K3 Nasional, Dirut PLN: Utamakan Keselamatan Kerja demi Layanan Optimal bagi Pelanggan

Minggu, 12 Februari 2023 - 13:06 WIB
loading...
Peringati Bulan K3 Nasional,...
PT PLN (Persero) berkomitmen dalam mengutamakan implementasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dalam setiap proses bisnisnya.
A A A
JAKARTA - PT PLN (Persero) berkomitmen dalam mengutamakan implementasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dalam setiap proses bisnisnya. Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menegaskan, komitmen tersebut diutamakan demi memberikan pelayanan yang optimal dan berkelanjutan bagi pelanggan.

"Agar dapat terus memberikan pelayanan ketenagalistrikan yang optimal dan berkelanjutan, saya instruksikan pada seluruh unsur PLN Group untuk selalu disiplin dalam menerapkan K3," tegas Darmawan.

Dirinya berpendapat, penerapan K3 yang disiplin di seluruh lini perseroan akan menghasilkan peningkatan kepuasan pelanggan.

"Penerapan K3 yang disiplin adalah solusi baik bagi pelanggan maupun insan PLN. Ketika insan PLN sehat dan selamat dalam menjalankan tugas, maka pelanggan pasti memperoleh kepuasan, berupa listrik yang sustain dan andal," terangnya.
Peringati Bulan K3 Nasional, Dirut PLN: Utamakan Keselamatan Kerja demi Layanan Optimal bagi Pelanggan

Dirinya juga mengimbau kepada seluruh insan PLN Group agar implementasi K3 tidak hanya hangat saat momen Bulan K3 Nasional, melainkan juga pada tiap saat menunaikan tugas.

"Momen Bulan K3 Nasional dianggap sebagai pengingat pada tiap tahunnya, namun penerapannya tolong dilakukan setiap detik kita bertugas. Listrik yang kita hadirkan jelas penting dan menjadi kebutuhan bagi pelanggan. Oleh karena itu, terapkan dengan disiplin K3 dalam bekerja agar besok seterusnya kita dapat terus melanjutkan peran mulia ini," jelas Darmawan.

Terkait peringatan Bulan K3 Nasional yang berlangsung pada 12 Januari-12 Februari akan dimaksimalkan perseroan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan norma K3 di tiap unsur, dari Holding, Sub Holding, Anak Perusahaan hingga unit-unit di seluruh tanah air.

Dalam memperingati Bulan K3 Nasional, PLN tengah melaksanakan serangkaian kegiatan berkolaborasi dengan stakeholder terkait. Berbagai kegiatan digelar secara promotif dan implementatif, seperti Safety Town Hall Meeting, Fire Drill Competition, Launching Digital Learning Safety Basic, Cerdas Cermat K3, pemeriksaan kesehatan bagi pegawai dan mitra kerja, penandatanganan komitmen Zero Accident, sosialisasi keselamatan ketenagalistrikan, senam pekerja sehat dan Apel Bulan K3.
Peringati Bulan K3 Nasional, Dirut PLN: Utamakan Keselamatan Kerja demi Layanan Optimal bagi Pelanggan


Berbagai kegiatan ini merupakan wujud kepedulian PLN terhadap K3, di mana seluruh petugas dan masyarakat diharapkan terus meningkatkan kewaspadaan terhadap keselamatan kerja dan bahaya kelistrikan.

"Implementasi program K3 ini juga merupakan manifestasi komitmen PLN terhadap Environmental, Social, and Governance (ESG), khususnya pilar Occupational Health and Safety," pungkas Darmawan.
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Genjot Produktivitas,...
Genjot Produktivitas, AMMAN Optimalkan Inovasi Teknologi
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
Agresif Tingkatkan Cadangan...
Agresif Tingkatkan Cadangan Migas, Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Catat 200 Juta Jam Kerja Selamat
Pabrik-pabrik Tutup,...
Pabrik-pabrik Tutup, PLN Prediksi Beban Listrik Turun 30% saat Libur Lebaran
PLN Prediksi Kendaraan...
PLN Prediksi Kendaraan Listrik Naik 5 Kali Lipat saat Mudik Lebaran 2025
PLN IP Catatkan Penjualan...
PLN IP Catatkan Penjualan Listrik 83.082 GWh di 2024, Tertinggi dalam 5 Tahun
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
Rekomendasi
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
Teaser Nissan Elgrand...
Teaser Nissan Elgrand Generasi Keempat Beredar
Perbandingan Trofi Liverpool...
Perbandingan Trofi Liverpool dengan Manchester United di Eropa
Berita Terkini
Efek Tarif AS, Sejumlah...
Efek Tarif AS, Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi
37 menit yang lalu
BNI Kantongi Laba Bersih...
BNI Kantongi Laba Bersih Rp5,4 Triliun di Kuartal I 2025, Ini Penopangnya
52 menit yang lalu
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
1 jam yang lalu
Pertagas Jalin Kerja...
Pertagas Jalin Kerja Sama Pembangunan Infrastruktur Gas ke Polytama
1 jam yang lalu
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
1 jam yang lalu
Andalan Masyarakat,...
Andalan Masyarakat, Super App BRImo Dipakai 40 Juta User dan Catat Transaksi Rp1.599 Triliun
2 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati, Ini 5 Efek...
Hati-hati, Ini 5 Efek Puasa Tanpa Sahur bagi Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved