Industri Perjalanan Menggeliat, airasia Super App Agresif Tebar Diskon

Rabu, 22 Februari 2023 - 17:18 WIB
loading...
Industri Perjalanan Menggeliat, airasia Super App Agresif Tebar Diskon
Wisatawan menunggang gajah jinak sumatera yang ditempatkan di CRU Sampoiniet, Aceh Jaya, Aceh, Minggu (22/1/2023). Foto/Antara
A A A
JAKARTA - Tren industri perjalanan yang kembali menggeliat pasca pandemi menjadi angin segar bagi pelaku industri pariwisata dan ekosistem pendukungnya. Diskon besar-besaran menjadi salah satu cara menarik konsumen.

Strategi itu diterapkan oleh airasia Super App dengan menghadirkan kampanye bertajuk Super App Super Sale di awal tahun ini. Head of Marketing airasia Super App Indonesia, Boni Andika mengatakan, tren industri perjalanan yang secara global kembali menggeliat merupakan kesempatan besar bagi bisnis airasia Super App untuk bergerak agresif.

“Secara berkesinambungan, hal ini juga tampak dari performa kami sepanjang tahun 2022, di mana frekuensi transaksi pengguna airasia Super App Indonesia meroket hingga 150%,” ujarnya melalui siaran pers, dikutip Rabu (22/2/2023).

Merayakan titik pencapaian tersebut dan sebagai bentuk apresiasi kepada para pengguna, pihaknya menghadirkan kampanye Super App Super Sale untuk memberikan pengalaman berlibur yang menguntungkan.

“Serta mendukung pengguna untuk menemukan nilai lebih dari sebuah perjalanan yang produktif, salah satunya dengan membuat konten kreatif di media sosial,” ungkapnya.

Boni menjelaskan, selama periode kampanye Super App Super Sale, pengguna disuguhkan dengan promo diskon lebih besar hingga 50% dan berkesempatan menjadi Top Spender untuk memenangkan perjalanan wisata gratis ke Busan, Korea Selatan. Pengguna juga akan mendapatkan bonus 8X airasia points dalam setiap transaksi.

Terkait kampanye ini, kreator konten dan fotografer, Barry Kusuma menuturkan, hadirnya promo yang beragam membuat liburan makin hemat.

“Terutama untuk saya pecinta travelling dan menjadikan aktivitas wisata sebagai sumber produktivitas utama. Satu hal yang saya senangi juga adalah seluruh layanan tersebut dapat digunakan secara praktis dan mudah di dalam aplikasi airasia Super App,” tuturnya.



Selain melepas penat, aktivitas berlibur juga bisa menjadi kesempatan sumber pendapatan bagi siapapun dengan mengoptimalisasi media sosial.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1891 seconds (0.1#10.140)