KA Pangrango Kembali Beroperasi, KAI: Jalur Rel Dipastikan Aman Pasca Longsor

Kamis, 16 Maret 2023 - 07:17 WIB
loading...
KA Pangrango Kembali...
KA Pangrango sudah dapat beroperasi kembali setelah sebelumnya diberhentikan lantaran adanya jalur KA yang terdampak longsor. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Kereta Api atau KA Pangrango sudah dapat beroperasi kembali setelah sebelumnya diberhentikan lantaran adanya jalur KA yang terdampak longsor . Guna memastikan keamanan jalur kereta , PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI Daop 1 Jakarta sudah melakukan sejumlah percobaan di lokasi.



Kahumas PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa mengatakan, pengoperasian KA Pangrango tersebut bisa kembali beroperasi lantaran pihaknya bersama Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah melakukan sejumlah penguatan konstruksi di jalur rel yang tidak terdampak dari longsor.

"Sehingga setelah dilakukan ujicoba dengan menjalankan lokomotif melewati lokasi beberapa kali, maka sejak Kamis dinihari jalur dinyatakan aman untuk operasional KA," kata Eva dalam keterangan tertulis, Kamis (16/3/2023).



Adapun untuk Kamis 16 Maret 2023 dari total 6 perjalanan KA yang normalnya beroperasi setiap hari hanya 1 KA yang dibatalkan, yaitu KA 213 relasi Sukabumi - Bogor dengan jadwal keberangkatan dari Stasiun Sukabumi pukul 05.30 WIB.

Sementara 5 perjalanan KA Pangrango lainnya kembali dapat beroperasi melayani penumpang. Sedangkan untuk jalur hulu yang terdampak longsor dengan kondisi rel menggantung sepanjang 25 meter proses perbaikan saat ini masih proses dilakukan perbaikan dengan sejumlah tahapan pekerjaan sampai dinyatakan aman untuk operasional KA.

"Upaya perbaikan jalur rel terdampak longsor dilakukan oleh seluruh tim prasarana Daop 1 Jakarta dengan mengutamakan keselamatan dan keamanan," katanya.

Adapun untuk calon penumpang pada KA Pangrango yang terdampak pembatalan yakni KA 213 relasi Sukabumi - Bogor dengan jadwal keberangkatan dari Stasiun Sukabumi pukul 05.30 WIB telah diberikan informasi melalui pesan singkat ke nomor kontak yang telah dicantumkan saat melakukan transaksi tiket.

Calon penumpang diarahkan untuk melakukan proses pembatalan tiket di Stasiun Bogor Paledang dan Sukabumi dengan penggantian bea tiket 100%. Proses pembatalan juga dapat dilakukan hingga 7 hari ke depan.

Berikut daftar 5 KA Pangrango yang beroperasi melayani penumpang pada Kamis 16 Maret 2023 :

Keberangkatan Stasiun Bogor
- KA 216C jadwal keberangkatan pukul 08.20 WIB
- KA 218C jadwal keberangkatan pukul 14.20 WIB
- KA 214C jadwal keberangkatan pukul 19.50 WIB

Keberangkatan Stasiun Sukabumi
- KA 215B jadwal keberangkatan pukul 11.25 WIB
- KA 217B jadwal keberangkatan pukul 17.25 WIB
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Indonesia Bukan Lagi...
Indonesia Bukan Lagi Tempat Parkir Kereta Bekas, Begini Kata Bos KCI
Wisatawan Asing Mulai...
Wisatawan Asing Mulai Berkurang, Ekonomi AS Diprediksi Rugi Rp1.511 Triliun
Freeport Setor Rp7,73...
Freeport Setor Rp7,73 Triliun ke Pusat dan Daerah atas Keuntungan Bersih 2024
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
ICP Maret 2025 Melorot,...
ICP Maret 2025 Melorot, Harga BBM Subsidi Berpeluang Turun?
Hampir 600.000 Produk...
Hampir 600.000 Produk Ilegal Diamankan, Nilainya Rp15 Miliar
Rekomendasi
Viral Tren Olahraga...
Viral Tren Olahraga 12-3-30 Efektif Turunkan Berat Badan, Begini Metodenya
50 Contoh Soal Pilihan...
50 Contoh Soal Pilihan Ganda OSN IPS SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawaban
7 Fadilah Surat Maryam...
7 Fadilah Surat Maryam Ayat 30-35, Nomor Terakhir Meningkatkan Keimanan
Berita Terkini
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
19 menit yang lalu
3 Tahun Berturut-turut...
3 Tahun Berturut-turut Pertumbuhan Ekonomi Negara Eropa Ini Nol Persen
50 menit yang lalu
BUMN hingga TNI-Polri...
BUMN hingga TNI-Polri Bangun Gudang Penyimpanan Beras, Prabowo Siapkan Biaya Khusus
50 menit yang lalu
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
1 jam yang lalu
Gubernur BI Perry Warjiyo...
Gubernur BI Perry Warjiyo Wanti-wanti Ancaman Perang Tarif AS-China
1 jam yang lalu
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
1 jam yang lalu
Infografis
Diperketat Cegah Varian...
Diperketat Cegah Varian Baru, Ini Jalur Aman Masuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved