Masuki Ramadhan, Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Sudah Stabil

Rabu, 29 April 2020 - 13:22 WIB
loading...
Masuki Ramadhan, Mendag...
Mendag Agus Suparmanto saat melakukan inspeksi memantau perkembangan harga bahan pokok di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Rabu (29/4/2020). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Perdagangan (Kemendag) memastikan harga bahan pokok sudah stabil memasuki bulan Ramadhan ini. Hal ini diketahui saat Menteri Perdagangan (Mendag) melakukan operasi pasar di Pasar Induk Kramat Jati.

Adapun harga bahan pokok seperti bawang putih, daging ayam, sapi, telur ayam dan cabai mengalami penurunan harga dan sudah stabil.

"Berdasarkan hasil pantauan, perkembangan stok dan harga rata-rata barang kebutuhan pokok seperti beras gula pasir minyak goreng, daging sapi, daging ayam, telur, cabai, bawang merah dan bawang putih di Pasar Kramat Jati Jakarta pada minggu ke IV April dapat dipastikan cukup dan harganya relatif stabil," ujar Mendag Agus Suparmanto di Jakarta, Rabu (29/4/2020).

Agus pun memastikan Kementerian Perdagangan akan terus melakukan berbagai upaya dan langkah strategis agar ketersediaan barang kebutuhan pokok cukup di pasar, baik pasar rakyat maupun ritel modern dengan harganya terjangkau. "Membuat regulasi dan deregulasi ekspor dan impor untuk pemenuhan kebutuhan bapok di dalam negeri," katanya.

Dia menambahkan untuk mengurangi penyebaran pandemi Covid-19, Kementerian Perdagangan memberikan bantuan berupa fasilitas kesehatan untuk pasar antara lain bilik disinfektan, hand sanitizer, masker, serta sarung tangan yang diprioritaskan untuk pedagang dan pembeli.

"Bantuan sosial Kementerian Perdagangan tersebut akan diberikan kepada 157 pasar rakyat di seluruh Indonesia. Khusus untuk DKI Jakarta, bantuan akan diberikan ke 20 unit pasar rakyat termasuk pasar Kramat Jati," katanya.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1616 seconds (0.1#10.140)