Kolaborasi Guna Mengembangkan Bisnis Kuliner Nasional

Selasa, 25 Juli 2023 - 08:17 WIB
loading...
Kolaborasi Guna Mengembangkan...
Sejumlah pemangku kepentingan terus mendorong pengembangan bisnis kuliner. Foto/ist
A A A
JAKARTA - Perkembangan dunia food and beverage (F&B) kian meningkat dari waktu ke waktu. Kebutuhan pelanggan yang semakin dinamis, mendorong para pengusaha kuliner untuk terus berinovasi melahirkan berbagai produk sesuai tren yang diminati oleh pasar.



Himpunana Pengusaha Muda Indonesia ( Hipmi ) sebagai organisasi bagi para pemilik usaha, tergerak untuk menciptakan sebuah wadah bagi pengusaha yang khusus bergerak di bidang F&B bernama Hipmi Culinary Indonesia (HCI). Melalui wadah ini, diharapkan seluruh pelaku usaha kuliner di bawah naungan HCI akan semakin memperluas jangkauan pasar, memperbesar jaringan, dan memperbanyak para mitra.

Dalam event yang diadakan di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Senin lalu (24/7/2023), Badan Otonom BPP Hipmi Culinary periode 2022 - 2025 dilantik untuk menaungi para wirausaha kuliner di seluruh Indonesia.

NCS yang telah lama bergerak di bidang pengiriman frozen food hingga perishable food, tentu saja hadir memberikan support terhadap diresmikannya Hipmi Culinary Indonesia. Jasa kurir yang telah berdiri selama 29 tahun ini direkomendasikan kepada seluruh pemilik usaha yang tergabung dalam HCI untuk melakukan pengiriman berbagai produk mereka kepada pelanggan di seluruh Indonesia.

Aneka macam produk makanan para pelaku usaha kuliner, akan dikirim menggunakan layanan Nusantara Food Delivery dengan tiga pilihan pengiriman, yaitu Same Day Service, One Night Service, hingga NFD Regular Service.

“Layanan ini kami sediakan untuk menjadi pilihan para pelanggan, jenis kiriman apa yang mereka butuhkan sesuai dengan jenis makanannya. Apakah berjenis ready to eat atau ready to cook," ungkap Reni Sitawati Siregar, Direktur Utama PT NCS, dalam keterangannya, Senin (24/7/2023).

Cikhita Virginia, Ketua Banom Hipmi Culinary Indonesia berharap dengan diresmikannya HCI dapat mencetak pengusaha muda yang mampu scale up bisnisnya. Sejalan dengan Cikhita, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno berharap kuliner Indonesia menjadi the most wanted culinary di kancah internasional.

"Kuliner Nusantara dapat mendunia dengan kita tidak berhenti untuk berinovasi, beradaptasi dengan perubahan, dan berkolaborasi dengan berbagai pihak agar kuliner Indonesia menjadi pilihan utama," ungkap Sandi.

Ketua Banom Hipmi Culinary Indonesia Cikhita Virginia melakukan penandatangan MoU dengan Reni Sitawati Siregar, Direktur Utama PT NCS, dalam meningkatkan layanan berupa pengiriman ekspress kepada seluruh pemilik usaha kuliner di bawah naungan HCI.



“Sinergi dan kolaborasi dengan HCI, sejalan dengan visi PT NCS untuk selalu mensupport para pelaku usaha. Dan inilah yang kami harapkan, NCS selalu dapat menjadi jembatan kebahagiaan antara pemilik usaha dengan pelanggan yang ingin menyantap makanan favoritnya dengan segera,” tutup Reni.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sampoerna Perkuat Kolaborasi...
Sampoerna Perkuat Kolaborasi Global Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Environesia Group Usung...
Environesia Group Usung Kolaborasi dan Inovasi di Hipmi Expo 2025
MHU dan TNI Sinergi...
MHU dan TNI Sinergi Dorong Keberlanjutan Lahan Pascatambang
Surveyor Indonesia Kolaborasi...
Surveyor Indonesia Kolaborasi Kembangkan Layanan Transportasi Terintegrasi
Nasabah Bank Sinarmas...
Nasabah Bank Sinarmas Kini Bisa Setor dan Tarik Tunai Lewat Kantor Pos
PLN EPI dan Keraton...
PLN EPI dan Keraton Jogja Kembangkan Green Economy Village di Gunung Kidul
Semen Indonesia dan...
Semen Indonesia dan TKPP Kolaborasi Dukung Program 3 Juta Rumah
Jalin Kerja Sama dengan...
Jalin Kerja Sama dengan Regene Genomics Buka Peluang MNC Life Perluas Pasar
MNC Life Jalin Kerja...
MNC Life Jalin Kerja Sama Strategis dengan Regene Genomics dan Klinik Utama Le Soin
Rekomendasi
Bus Mogok, Puluhan Jemaah...
Bus Mogok, Puluhan Jemaah Umrah asal Subang Terdampar di GT Cikatama
Skywell Hadirkan Mobil...
Skywell Hadirkan Mobil Listrik China Pertama di Inggris
Kasih Palestina Salurkan...
Kasih Palestina Salurkan Bantuan Ramadan kepada 18.240 Warga Gaza dan Indonesia
Berita Terkini
Sepanjang Arus Mudik...
Sepanjang Arus Mudik Lebaran 2025, Tercatat Ada 1,7 Juta Kendaraan Keluar Jabotabek
7 jam yang lalu
Orang Terkaya di Thailand...
Orang Terkaya di Thailand Borong Saham Perbankan Rp6,1 Triliun
8 jam yang lalu
BRI Dorong UMKM Kota...
BRI Dorong UMKM Kota Depok Naik Kelas Lewat Program Klasterku, Pelaku Usaha Beri Apresiasi
9 jam yang lalu
Sri Mulyani Pede Mudik...
Sri Mulyani Pede Mudik dan Lebaran Angkat Ekonomi Daerah, Ini 2 Pendorongnya
10 jam yang lalu
Bagi-bagi Takjil dan...
Bagi-bagi Takjil dan Layanan Kesehatan, BNI Hadir di Posko Mudik Malang
11 jam yang lalu
Bukan Gimmick, Pertamina...
Bukan Gimmick, Pertamina Hadirkan Antar Gratis Bright Gas & Promo Refill Berhadiah Cashback
12 jam yang lalu
Infografis
10 Pengusaha Sukses...
10 Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis di Usia 50 Tahun ke Atas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved