Bank BTN Target Salurkan Kredit Konstruksi Rp25 Triliun

Selasa, 08 Agustus 2017 - 12:47 WIB
Bank BTN Target Salurkan...
Bank BTN Target Salurkan Kredit Konstruksi Rp25 Triliun
A A A
JAKARTA - Upaya manajemen PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) mendorong pengembang dalam memanfaatkan kredit konstruksi. Bahkan, perseroan menargetkan dapat mengucurkan kredit konstruksi hingga Rp25 triliun.

(Baca: BTN Dorong Pengembang Optimalkan Kredit Konstruksi)

"Para pengembang yang menjadi mitra setia Bank BTN kami harapkan berkontribusi lebih besar dalam memenuhi yang BTN targetkan," ujar Direktur Utama Bank BTN Maryono saat membuka acara Developer Gathering di Jakarta, Selasa (8/8/2017).

Dia mengungkapkan, target tersebut sejalan dengan target penyerapan kredit pemilikan rumah (KPR) yang terus meningkat tahun ini. Maka, manajemen memasang target penyaluran kredit kontruksi tahun ini mencapai Rp25 triliun. "Angka ini lebih tinggi dibanding pencapaian tahun lalu Rp21,9 triliun," katanya.

Menurutnya, penyaluran kredit konstruksi per Juli 2017 tumbuh 18,2% dibanding periode sama tahun lalu yang mencapai Rp23,5 triliun. Angka itu, equivalen dengan jumlah rumah sebanyak 263.999 unit.

Pencapaian ini seiring dengan target Bank BTN yang mengucurkan KPR untuk 666.000 unit rumah pada 2017. "Makanya kami berharap kepada para pengembang untuk lebih aktif dalam pengucuran kredit konstruksi yang kami programkan. Sehingga, targat kredit konstruksi kami 2017 terlampaui, dan ini prestasi tersendiri," ujar Maryono.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0868 seconds (0.1#10.140)