Dukung Keamanan Transaksi Daring, MNC Bank Segera Luncurkan Fitur Biometrik

Kamis, 06 Agustus 2020 - 19:35 WIB
loading...
Dukung Keamanan Transaksi...
Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - MNC Bank mencatatkan peningkatan jumlah volume transaksi pada e-channel cukup pesat seiring dengan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) oleh pemerintah sejak awal April.

Presiden Direktur MNC Bank, Mahdan mengatakan telah terjadi peningkatan volume transaksi perbankan elektronik dan daring bulanan pada Mei 2020 dibandingkan posisi Maret 2020 sebelum pemberlakuan PSBB. (Baca juga: Normal Baru, MNC Bank Siap Dukung Pemulihan Perekonomian Nasional )

Internet Banking MNC Bank yaitu MNC eBizz Banking mencatat volume transaksi pada Mei 2020 meningkat 16,1% dibandingkan pada Maret 2020.

Begitupun aplikasi seluler MNC mBanking yang mencatat volume transaksi pada Mei 2020 meningkat 33,7% dibandingkan pada Maret 2020. Disisi lain volume transaksi kartu kredit MNC Bank di situs e-commerce pada Mei 2020 meningkat 5,8% dibandingkan Maret 2020.

"Berbagai rintangan unik dari pandemi Covid-19 mendorong masyarakat bertransaksi dengan secara elektronik maupun digital," ujar Mahdan, Kamis (6/8/2020).

Lebih lanjut, Mahdan mengatakan transaksi secara daring memang meningkat karena masyarakat merasa lebih terjaga keamanannya, baik bagi diri sendiri maupun orang terdekat dibandingkan transaksi fisik. Namun, ada kebiasaan masyarakat dalam bertransaksi daring yang rawan dimanfaatkan pelaku kejahatan. (Baca juga: Tren Kejahatan Baru, Sektor Bisnis Perlu Penyesuaian Strategi Sistem Keamanan )

Kebiasaan yang dimaksud adalah menggunakan tanggal lahir sebagai PIN ataupun kata sandi untuk masuk ke dalam aplikasi. Penggunaan tanggal lahir diri sendiri sebagai PIN ataupun kata sandi disebabkan kenyamanan karena pasti tidak terlupakan. Namun, tanggal lahir adalah salah satu PIN ataupun kata sandi terlemah terhadap eksploitasi social engineering.

Bagi yang terlanjur menggunakan tanggal lahir sebagai PIN ataupun kata sandi, lebih baik segera mengubahnya dan melakukan perubahan secara berkala. Merepotkan memang, tetapi lebih aman.

Alternatifnya adalah menggunakan aplikasi yang sudah mengintegrasikan fitur biometrik seperti sidik jari ataupun wajah untuk login atau masuk ke dalam aplikasi. (Baca juga: Mengenal Teknologi Biometrik di Baju Pembalap Formula 1 )

Hal tersebut selain jauh lebih aman, juga memberikan kenyamanan karena tidak lagi perlu mengingat dan mengganti PIN atau kata sandi secara berkala.

“Memang banyak adaptasi yang harus dilakukan masyarakat dalam fase normal baru, mulai dari menjalankan norma baru sehari-hari, hingga kebiasaan bertransaksi daring secara aman. Untuk menjawab kebutuhan masyarakat, dalam waktu dekat MNC Bank akan meluncurkan aplikasi integrated banking solution yang salah satu fiturnya adalah penggunaan login biometrik, sehingga lebih mudah, aman dan juga nyaman. ” pungkas Mahdan.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bank Aladin Kantongi...
Bank Aladin Kantongi Pendapatan Rp613 Miliar, Tumbuh 84% di 2024
Tabungan Nasabah Premium...
Tabungan Nasabah Premium BNI Naik 16% di Kuartal I-2025
Hasil Kinerja BCAP 2024,...
Hasil Kinerja BCAP 2024, Laba Bersih Melesat hingga 62,5%
Jajaran Direktur Baru...
Jajaran Direktur Baru Bank Woori Saudara di RUPST 2025
MNC Bank Borong 5 Penghargaan...
MNC Bank Borong 5 Penghargaan Bergengsi di Ajang Digital Brand Awards 2025
Bank Mandiri Taspen...
Bank Mandiri Taspen Libatkan 380.000 Nasabah dalam Program Tiga Pilar Mantap
Nasabah J Trust Bank...
Nasabah J Trust Bank Dapat Menikmati Diskon 20% di Seluruh Resto McD
Begini Strategi WOM...
Begini Strategi WOM Finance Beri Apresiasi kepada Konsumen
Muhammadiyah Matangkan...
Muhammadiyah Matangkan Rencana Pendirian Bank Syariah
Rekomendasi
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
Berita Terkini
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
4 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
4 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
4 jam yang lalu
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
4 jam yang lalu
Atasi Kesenjangan Pasokan...
Atasi Kesenjangan Pasokan Gas Bumi, Pemerintah Diminta Buka Kebijakan Impor
4 jam yang lalu
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
4 jam yang lalu
Infografis
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved