Kinerja Kliring Berjangka Indonesia Tak Pudar Diadang Pandemi

Senin, 10 Agustus 2020 - 11:55 WIB
loading...
Kinerja Kliring Berjangka...
Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Sepanjang semester I tahun 2020, PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) mencatatkan total pendapatan sebesar Rp81,4 miliar atau setara dengan pencapaian sebesar 58,9% dari target pendapatan tahun 2020 yang sebesar 138,3 miliar. Dari total pendapatan tersebut, Rp72,8 miliar berasal dari pendapatan operasional, dan Rp8,6 miliar bersumber dari pendapatan non-operasional.

Total pendapatan PT Kliring di semestar I ini naik sebesar 24,5% jika dibandingkan dengan pendapatan di periode yang tahun lalu yang diraih sebesar 65,4 miliar.

"Kenaikan itu banyak didukung dari transaksi perdagangan berjangka komoditi di Bursa Berjangka Jakarta yang juga tumbuh positif selama semester I tahun 2020,” kata Fajar Wibhiyadi, Direktur Utama PT Kliring Berjangka Indonesia atau KBI (Persero), Senin (10/8/2020). ( Baca juga:Kilaunya Memudar, Harga Emas Turun Seceng di Awal Pekan )

Dari sisi laba bersih, KBI telah mencatatkan laba sebesar Rp31,2 miliar atau setara dengan 60,9 % dari target yang dipatok tahun 2020, yaitu sebesar Rp51,3 miliar. Raihan laba itu naik sebesar 19,1 % dibandingkan dengan perolehan laba di semester I tahun lalu yang sebesar Rp26,2 miliar.

Fajar menambahkan, kinerja KBI di semestar I tahun 2020 ini tentu merupakan hasil yang menggembirakan. Pasalnya, di tengah situasi ekonomi yang sedang dilanda pandemi, perseoran mampu mencatatkan kinerja yang positif.

"Dengan pencapaian ini kami optimistis target kinerja KBI di tahun 2020 dapat tercapai,” kata Fajar.

Di tengah situasi ekonomi yang melemah industri perdagangan berjangka komoditi masih menunjukkan pertumbuhan yang positif. Sepanjang semester I, volume transaksi perdagangan berjangka komoditi di Bursa Berjangka Jakarta mengalami pertumbuhan sebesar 31 % dibandingkan dengan periode tahun lalu.

Volume transaksi juga mengalami kenaikan sebesar 29% menjadi 3.857.236,70 Lot,. Transaksi itu meliputi currency, index dan komoditi SPA. Sedangkan untuk transaksi multilateral, tercatat volume transaksi sebanyak 806.473 lot, atau tumbuh sebesar 45%.

“Untuk semester II tahun 2020, kami optimis kinerja KBI akan tumbuh positif, dan dapat mencapai target yang telah ditetapkan karena industri perdagangan berjangka komoditi cukup tahan terhadap goncangan ekonomi, baik nasional maupun global," tutup Fajar.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bank Aladin Kantongi...
Bank Aladin Kantongi Pendapatan Rp613 Miliar, Tumbuh 84% di 2024
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
Dharma Polimetal Tebar...
Dharma Polimetal Tebar Dividen Rp202 Miliar, Setara 35% dari Laba Bersih
Fundamental Kuat, SIG...
Fundamental Kuat, SIG Siapkan Buyback Saham Rp300 Miliar
Punya Modal Kuat Buat...
Punya Modal Kuat Buat Ekspansi, LUCY Siapkan Strategi di 2025
Arwana Citramulia Tetap...
Arwana Citramulia Tetap Melaju Kencang dengan Dividen Payout Ratio yang Lebih Besar
MNC Land Catatkan Kinerja...
MNC Land Catatkan Kinerja Cemerlang di 2024, Pendapatan Naik 25% dan Laba Bersih Melonjak 97%
LPKR Raih Laba Bersih...
LPKR Raih Laba Bersih Rp18,7 Triliun, Didukung Kinerja Bisnis dan Divestasi Aset
Hasil Kinerja BCAP 2024,...
Hasil Kinerja BCAP 2024, Laba Bersih Melesat hingga 62,5%
Rekomendasi
Trump Tegaskan Universitas...
Trump Tegaskan Universitas Harvard Ancaman bagi Demokrasi
Keluarga Kenzha Ezra...
Keluarga Kenzha Ezra Laporkan Kapolres Jakarta Timur ke Propam
Kekuatan Militer Kamboja,...
Kekuatan Militer Kamboja, Kecil tapi Tak Bisa Diremehkan
Berita Terkini
Nabung Emas Lewat Aplikasi...
Nabung Emas Lewat Aplikasi Ini, Jalan Ninja Miliki Emas Tanpa Antri
31 menit yang lalu
Bank Aladin Kantongi...
Bank Aladin Kantongi Pendapatan Rp613 Miliar, Tumbuh 84% di 2024
32 menit yang lalu
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
57 menit yang lalu
QRIS Diprotes AS, Begini...
QRIS Diprotes AS, Begini Tanggapan Menko Airlangga
1 jam yang lalu
Menggeliat di Tengah...
Menggeliat di Tengah Kondisi Makro Kurang Kondusif, GOOD Tebar Dividen Rp350,33 M
1 jam yang lalu
Siap-siap, ASN BIN Mulai...
Siap-siap, ASN BIN Mulai Pindah ke IKN di Bulan Juni 2025
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved