Ajaib Group Tantang Milenial Berkompetisi Saham

Kamis, 13 Agustus 2020 - 21:15 WIB
loading...
Ajaib Group Tantang...
Sebanyak 90% investor saham di Ajaib Group yang menaungi Ajaib Sekuritas (PT Ajaib Sekuritas Asia) dan Ajaib Reksa Dana saat ini merupakan generasi milenial. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Setelah mencetak puluhan ribu pengguna platform investasi saham baru pada dua bulan pertamanya, Ajaib Group yang menaungi Ajaib Sekuritas (PT Ajaib Sekuritas Asia) dan Ajaib Reksa Dana (PT Takjub Teknologi Indonesia) menantang para milenial berkompetisi trading saham.

Data dari PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) per 30 Juli 2020 mencatat, total investor pasar modal saat ini sebanyak 3,02 juta SID, meningkat 21,66% dibandingkan akhir 2019. Sebanyak 1,28 juta SID di antaranya merupakan investor saham , yang mengalami peningkatan 15,88% pada periode waktu yang sama.

(Baca Juga: IHSG Naik, Investor Tumbuh Makin Pesat)

"Pandemi Covid-19 terbukti tidak mampu memadamkan semangat investor individu Indonesia untuk berinvestasi di pasar modal, terutama milenial. Sebanyak 90% investor saham di Ajaib saat ini merupakan generasi milenial, yang telah belajar dari pendahulu mereka kala krisis ekonomi 2008 silam," ujar Anderson Sumarli, CEO Ajaib Group di Jakarta, Kamis (13/8/2020).

Hari ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menyentuh rekor tertinggi dalam lima bulan terakhir. IHSG ditutup di level 5.239. Memanfaatkan momen kebangkitan pasar saham, lanjut dia, kompetisi trading Ajaib Group bertujuan untuk mendorong lebih banyak lagi investor individu meraup keuntungan di pasar saham.

"Kompetisi trading akan berlangsung selama empat minggu, dari 18 Agustus 2020 hingga 18 September 2020. Semua yang telah terdaftar di Ajaib akan diikutsertakan dalam kompetisi ini, tanpa perlu proses pendaftaran tambahan," paparnya.

(Baca Juga: Luncurkan Perdagangan Saham Online, Ajaib Group Bidik Investor Pemula)

Pemenang akan dipilih berdasarkan persentase return tertinggi, tanpa memandang besaran transaksi. Selain itu, 30 peserta dengan besaran transaksi tertinggi juga akan mendapatkan hadiah berupa koin Ajaib.

"Setiap minggunya, kami akan mengumumkan siapa saja pengguna Ajaib dengan pengembalian terbesar, sekaligus saham-saham yang mereka pilih. Melalui cara ini, pengguna dapat saling berbagi pengetahuan dan strategi trading, yang pada akhirnya, selain mencetak trader unggul, juga dapat meningkatkan jumlah pengguna baru Ajaib hingga 10.000 orang," ujar Azizah, Senior Digital Marketing Manager Ajaib Group.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Berger Paints Resmi...
Berger Paints Resmi Akuisisi 100% Saham Asian Paints Indonesia
Boy Thohir dan Keluarganya...
Boy Thohir dan Keluarganya Borong 7,3 Juta Lembar Saham AADI
IHSG Masih Memerah di...
IHSG Masih Memerah di 6.221, Cek Saham Apa Saja yang Pesakitan
BEI Beberkan Penyebab...
BEI Beberkan Penyebab IHSG Terpuruk 6% Lebih hingga Trading Halt
Deretan Saham Ini Berjatuhan...
Deretan Saham Ini Berjatuhan Saat IHSG Terjun Bebas 5 Persen ke 6.146
8 Saham Paling Cuan...
8 Saham Paling Cuan dalam Sepekan Periode 10 - 14 Maret 2025, MINE dan PADI Melejit
IHSG Berakhir Terkapar,...
IHSG Berakhir Terkapar, Ada 416 Saham Terseret ke Zona Merah
Fundamental Kuat, Saham...
Fundamental Kuat, Saham BBRI Diprediksi Bakal Terus Naik
IHSG Nyungsep 2,14%...
IHSG Nyungsep 2,14% ke Level 6.380, Sektor Ini Paling Merana
Rekomendasi
10 Amalan Malam Lailatul...
10 Amalan Malam Lailatul Qadar yang Bisa Dikerjakan di Rumah
H-10 Lebaran, 36.579...
H-10 Lebaran, 36.579 Pemudik Mulai Tinggalkan Jabodetabek lewat Stasiun Gambir dan Pasar Senen
Kemenag Terbitkan Edaran...
Kemenag Terbitkan Edaran Masjid Buka 24 Jam selama Mudik Lebaran 2025
Berita Terkini
Jelang Idulfitri, Pertagas...
Jelang Idulfitri, Pertagas Pastikan Kehandalan Operasi Penyaluran Energi
43 menit yang lalu
Tingkatkan Ekspor Produk...
Tingkatkan Ekspor Produk Pertanian, Kementan Lepas Ekspor Gula Semut dari Kulon Progo
1 jam yang lalu
Libatkan Pegawai Muda,...
Libatkan Pegawai Muda, Sucofindo Gelar Aksi Sosial di Tangerang
1 jam yang lalu
Harta Karun Tanah Jarang...
Harta Karun Tanah Jarang Rusia Berkali Lipat dari Ukraina, Kini Disodorkan ke AS
1 jam yang lalu
Raksasa Gas Rusia Gazprom...
Raksasa Gas Rusia Gazprom Berjuang Bangkit usai Menelan Kerugian Rp210,5 Triliun
3 jam yang lalu
Menaker Sebut Industri...
Menaker Sebut Industri RI Butuh Tenaga Kerja yang Kuasai AI
4 jam yang lalu
Infografis
Putin Tantang AS Kerahkan...
Putin Tantang AS Kerahkan Sistem Rudal Canggih THAAD ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved