Wamendag Jerry: Merdeka dalam Perdagangan Itu Mutlak

Selasa, 18 Agustus 2020 - 22:39 WIB
loading...
Wamendag Jerry: Merdeka dalam Perdagangan Itu Mutlak
Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Di tengah pandemi Covid-19, upacara peringatan Kemerdekaan RI digelar secara sederhana. Namun, peringatan HUT RI ke-75 ini tak kehilangan makna, termasuk bagi Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga.

Secara pribadi, Jerry memiliki pandangan sendiri soal makna perayaan kemerdekaan dalam konteks pandemi. Menurutnya, kata kuncinya adalah optimis dan terus bekerja keras mengisi kemerdekaan.

"Selalu optimis. Ingat, kita bangsa Indonesia ini dibentuk oleh berbagai macam krisis, termasuk krisis akibat pandemi kali ini. Hasilnya kita tetap survive dan berkembang. Jadi saya yakin dengan kerja keras dan kolaborasi kita semua bisa melalui ini," kata Jerry dalam keterangan tertulis, Selasa (18/8/2020).

(Lihat Juga: Presiden Joko Widodo Pakai Baju Adat NTT dalam Upacara Peringatan HUT RI ke-75)

Jerry menegaskan, kerja keras yang dimaksud harus dilakukan oleh semua elemen bangsa, sehingga bisa memberikan kontribusi total di bidang masing-masing. Bersama jajaran Kementerian Perdagangan (Kemendag) , imbuh dia, dirinya juga bekerja keras untuk menjaga kepentingan perdagangan Indonesia.

Menurutnya, banyak agenda perdagangan yang harus dijaga dan ditingkatkan. Di dalam negeri, Wamendag menyebutkan, ketersediaan dan stabilitas kebutuhan masyarakat, pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui perdagangan dan peningkatan efektifitas serta efisiensi perdagangan menjadi hal yang perlu diperhatikan.

Sedangkan ke luar, sambung dia, perluasan pasar ekspor, peningkatan nilai tambah produk ekspor dan perdagangan antarnegara yang adil dan terbuka adalah tantangan yang perlu dijawab.

"Merdeka dalam perdagangan itu harus. Itu visi saya dan teman-teman di Kemendag dalam mengisi Kemerdekaan. Kita total, extraordinary dan transformatif melakukannya sebagaimana arahan Presiden dalam pidato di depan Sidang MPR kemarin," ujarnya.

Kemendag mencatat capaian yang baik selama pandemi Covid-19. Perdagangan dalam negeri relatif memuaskan, terlihat dari ketersediaan barang dan kestabilan harga. Sedangkan ekspor Indonesia meskipun mengalami tekanan tetapi tetap mencatat surplus sebesar USD5,5 miliar.

"Indonesia juga telah berhasil menyelesaikan sejumlah perundingan dagang bilateral maupun regional. Yang terbaru adalah IA-CEPA dan AHK-FTA," tuturnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1100 seconds (0.1#10.140)