Mainan Super Mewah Jeff Bezos, dari Superyacht hingga Jet Pribadi Gulfstream Terbaru

Rabu, 28 Agustus 2024 - 15:56 WIB
loading...
A A A
Melalui LLC yang sama tempat dua G650ER-nya terdaftar, Bezos juga memiliki hanggar di Seattle sejak 2015.

Kapal Pesiar Mewah


Selain itu, Bezos juga memiliki megayacht bernama Koru. Ia adalah kapal pesiar mewah sepanjang 127 meter, yang memulai debutnya pada tahun 2023 dengan perjalanan mengelilingi Mediterania. Pembuatan kapal itu menelan biaya sekitar USD500 juta, yang di dalamnya termasuk kapal pendukung, Abeona.

Mainan Super Mewah Jeff Bezos, dari Superyacht hingga Jet Pribadi Gulfstream Terbaru


Kapal pesiar ini juga pernah digunakan oleh kalangan selebriti, mulai dari Bill Gates hingga Leonardo DiCaprio. Bezos dan Lauren Sánchez juga menggelar pesta pertunangan mereka di atas Koru tahun lalu.

Rumah Besar


Bezos baru-baru ini juga membeli tiga rumah besar di sebuah pulau eksklusif di lepas pantai Miami. Selama setahun terakhir, Bezos mengakuisisi tiga rumah di Indian Creek Village, sebuah pulau di lepas pantai Miami yang terkenal dengan tempat tinggal super mewah.

Dalam pulau tersebut, pemilik properti terkenal lainnya di sana termasuk Tom Brady dan Carl Icahn. Bezos menghabiskan USD237 juta di antara tiga properti tersebut. Tak ketinggalan, taipan raksasa teknologi itu juga memiliki properti di ibu kota negara.

Pada tahun 2016, dua tahun sebelum Amazon mengumumkan bahwa mereka sedang membangun HQ2 di Arlington, Virginia, CEO Amazon saat itu Bezos membayar USD23 juta untuk sebuah kompleks di seberang sungai di Washington, DC.

Bezos kemudian menghabiskan USD12 juta lagi untuk merenovasi properti dua struktur, yang sebelumnya menjadi museum tekstil. Properti ini memiliki ballroom, 11 kamar tidur, dan 25 kamar mandi, dilansir BI pada tahun 2018 silam.

Rumah-rumah besar hanyalah beberapa properti di antara kepemilikan real estat Bezos yang lebih luas. Salah satu pendiri Amazon itu juga memiliki properti di kampung halaman perusahaannya, termasuk kompleks tepi danau dengan garis pantai pribadi, rumah perahu, dan seluncuran air.

Tetapi kepemilikan real estatnya jauh melampaui Pacific Northwest. Di Texas Barat, Bezos mengakuisisi Figure 2 Ranch, properti seluas 30.000 hektare di tahun 2004, dilaporkan Architectural Digest pada bulan Mei. Peternakan ini menjadi tuan rumah bagi Blue Origin.

Kepemilikan Bezos lainnya termasuk rumah di Beverly Hills dan apartemen mewah di Manhattan, menurut Architectural Digest.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Wanita Terkaya di...
5 Wanita Terkaya di Dunia Tahun 2025, Paling Tajir Berharta Rp1.639 Triliun
Harta Kekayaan Kapolda...
Harta Kekayaan Kapolda Kalsel Rosyanto Disorot usai Anaknya Flexing Naik Jet Pribadi dan Pamer Rekening
Salaya Yacht Grand Launching,...
Salaya Yacht Grand Launching, Jembatani Keindahan Laut Nusantara dengan Layanan Premium
3 Miliarder dengan Untung...
3 Miliarder dengan Untung Terbesar hingga Paling Boncos di 2024
Tak Ada Kata Terlambat,...
Tak Ada Kata Terlambat, Ini 10 Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis di Usia 50 Tahun ke Atas
Orang Tajir di Dunia...
Orang Tajir di Dunia Makin Kaya, Hartanya Tembus Rp160.326 Triliun
Terungkap Cara Orang-orang...
Terungkap Cara Orang-orang Superkaya Dunia Mengelabui Pajak dan Memperkaya Diri Sendiri
Elon Musk Rebut Kembali...
Elon Musk Rebut Kembali Gelar Orang Terkaya Dunia setelah Kekayaannya Melonjak Rp3.200 Triliun
Elon Musk Jadi Orang...
Elon Musk Jadi Orang Pertama yang Kekayaannya Lampaui USD400 Miliar
Rekomendasi
BPOM Prihatin Fenomena...
BPOM Prihatin Fenomena Maraknya Penyebaran Informasi Tak Akurat di Medsos
Disebut Ahmad Dhani...
Disebut Ahmad Dhani Nyolong Lagu Dewa 19, Judika Tegaskan Bukan Maling
11 Prodi ITB Terbaik...
11 Prodi ITB Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Pilihan Teratas untuk SNBT
Berita Terkini
Mitra Agen Sebut MNC...
Mitra Agen Sebut MNC Insurance Profesional dan Efisien
3 menit yang lalu
Terima Klaim Rp1,22...
Terima Klaim Rp1,22 Miliar, Nasabah MNC Insurance: Asuransi Sangat Penting!
20 menit yang lalu
Rupiah Sepekan Melemah...
Rupiah Sepekan Melemah Hampir 1 Persen, Berikut Penyebabnya
1 jam yang lalu
Tegaskan Komitmen, MNC...
Tegaskan Komitmen, MNC Insurance Bayar Klaim Asuransi Kebakaran Rp1,22 M di Surabaya
2 jam yang lalu
Awal Pekan Depan, IHSG...
Awal Pekan Depan, IHSG Diprediksi Konsolidasi di Rentang 6.200-6.300
3 jam yang lalu
Malas Gerak, Harga Emas...
Malas Gerak, Harga Emas Hari Ini Stagnan Rp1.764.000 per Gram
4 jam yang lalu
Infografis
3 Kekuatan Mengerikan...
3 Kekuatan Mengerikan Harimau Jawa, dari Gigitan hingga Cakar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved