Daftar 25 BUMN yang Direksi dan Komisaris Dirombak Sepanjang 2024

Minggu, 22 Desember 2024 - 09:40 WIB
loading...
Daftar 25 BUMN yang...
Daftar 25 BUMN yang direksi dan komisaris dirombak sepanjang 2024. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ) Erick Thohir merombak jajaran direksi dan komisaris puluhan perusahaan pelat merah. Perubahan ini terjadi sejak Januari-Desember 2024.

Perseroan yang mengalami pergantian direksi dan komisaris ada di sektor penerbangan, minyak dan gas bumi (migas), kelistrikan, infrastruktur, perbankan, pertambangan, perkeretaapian, pupuk, kesehatan, jasa pelayaran, pelabuhan, asuransi, pariwisata dan aviasi, pangan, baja, hingga pertahanan.

Terbaru, Erick Thohir melakukan kocok ulang manajemen PT PAL Indonesia, PT Dirgantara Indonesia (PTDI), PT Pindad, dan PT Dahana.

Berikut, daftar direksi dan komisaris BUMN yang dirombak Erick Thohir sepanjang tahun ini:

1. PAL Indonesia

Erick Thohir mengubah susunan direksi dan komisaris PAL Indonesia melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Pemegang saham memberhentikan dengan hormat Willgo Zainar dan Satriyo Bintoro sebagai anggota Direksi PAL Indonesia. Willgo Zainar sebelumnya diangkat sebagai Direktur Pemasaran melalui SK Menteri BUMN RI Nomor: SK-196/MBU/06/2021 tanggal 15 Juni 2021.

Sedangkan Satriyo Bintoro diangkat sebagai Direktur Produksi melalui Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-161/MBU/07/2024 dan Keputusan Direktur Utama PT LEN Industri (Persero) Nomor 004/KRUPS/LEN-PTPAL/VII/2024 tanggal 10 Juli 2024.

Sebagai gantinya, pemegang saham menetapkan Wiyono Komodjojo sebagai Direktur Pemasaran, Diana Rosa selaku Direktur Produksi, dan Briljan Gazalba sebagai Direktur Teknologi.



Selain Direksi, Erick juga mengubah susunan jajaran dewan komisaris. Adapun isi Surat Keputusannya, dia memberhentikan dengan hormat Didit Herdiawan sebagai Komisaris Independen dan Harsusanto sebagai Komisaris Independen. Sebaliknya, mengangkat Muhammad Ali sebagai Komisaris Utama dan Tri Harsono sebagai Komisaris Independen.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Fundamental Kuat, SIG...
Fundamental Kuat, SIG Siapkan Buyback Saham Rp300 Miliar
Helmy Yahya dan Mardigu...
Helmy Yahya dan Mardigu Wowiek Jadi Komisaris BJB, Yusuf Saadudin Dirut
Direktur Utama BRI Hery...
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Terpilih Menjadi Ketua Umum PERBANAS
Seusai Lebaran Masyarakat...
Seusai Lebaran Masyarakat Berbondong Investasi Emas di Pegadaian Galeri 24
Lewat UMKM EXPO(RT),...
Lewat UMKM EXPO(RT), BRI Bantu Pengusaha UMKM Aksesori Ini Buka Akses ke Pasar Global
Heboh Permadi Arya Ditunjuk...
Heboh Permadi Arya Ditunjuk Jadi Komisaris JMTO, Stafsus Menteri BUMN: Hoax!
Beda Pengakuan, JMTO...
Beda Pengakuan, JMTO Tepis Abu Janda Jadi Komisaris
Bersama BRI, Unici Songket...
Bersama BRI, Unici Songket Silungkang Sukses Tembus Pasar Global
BRI Bagikan Tips Terhindar...
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber yang Marak saat Lebaran
Rekomendasi
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
Pelunasan Biaya Haji...
Pelunasan Biaya Haji Reguler Diperpanjang hingga 2 Mei Khusus untuk 4 Provinsi
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
6 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
8 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
8 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
8 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
10 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
10 jam yang lalu
Infografis
Daftar Anggaran yang...
Daftar Anggaran yang Dipangkas Prabowo, Tak Sentuh Bansos
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved