Generasi Paylater vs Kartu Kredit, Siapa yang Lebih Cerdas dalam Mengelola Utang?

Senin, 03 Februari 2025 - 14:34 WIB
loading...
Generasi Paylater vs...
(Ilustrasi: Freepik/benzoix)
A A A
JAKARTA - Dalam beberapa tahun terakhir, layanan paylater telah menjadi tren di kalangan Gen Z dan milenial di Indonesia. Alasannya, paylater menawarkan kemudahan akses kredit tanpa perlu melalui proses yang rumit. Ini lantas menjadikan paylater sebagai pilihan utama bagi mereka yang ingin berbelanja secara instan.

Namun, di sisi lain kartu kredit tetap menjadi instrumen keuangan yang masih populer. Terutama, bagi mereka yang ingin membangun riwayat kredit yang lebih stabil dan fleksibel. Sebab, kartu kredit seperti Kartu Kredit Nex Card menawarkan berbagai keuntungan.

Lantas, mana yang lebih cerdas dalam mengelola utang? Generasi Paylater atau pengguna kartu kredit? Silakan simak artikel berikut sampai selesai.

Paylater: Kemudahan Instan dengan Risiko Tersembunyi

Layanan paylater telah mengubah cara belanja online bagi generasi muda. Sebab, mereka menawarkan proses pendaftaran yang cepat dan tanpa perlu persyaratan rumit. Karena itu, paylater masih sangat menarik bagi mereka yang baru pertama kali mencoba kredit.

Paylater menawarkan beberapa keunggulan. Proses yang mudah dan cepat menjadi keunggulan terbesar. Sebab, paylater hanya membutuhkan verifikasi KTP, bisa langsung digunakan, dan tidak membutuhkan riwayat kredit untuk tetap bisa bertransaksi. Oleh karena itu, paylater sangat memudahkan transaksi tanpa harus memiliki saldo tunai saat itu juga. Selain itu, beberapa paylater juga teringtegrasi dengan e-commerce dan aplikasi layanan digital.

Namun, di balik kemudahan ini, tentu terdapat beberapa risiko yang perlu diperhatikan. Meskipun ada yang menawarkan bunga 0 persen, umumnya ada biaya tambahan yang cukup tinggi. Selain itu, tidak semua layanan paylater melaporkan transaksi ke BI Checking atau SLIK OJK, sehingga tidak membantu membangun skor kredit jangka panjang. Selain itu, banyak pengguna yang akhirnya terjebak dalam utang yang tidak terkendali karena kemudahannya.

Kartu Kredit: Alat Finansial untuk Pengelolaan Keuangan yang Lebih Matang

Kendati paylater semakin populer, kartu kredit masih menjadi pilihan bagi mereka yang ingin mengelola keuangan dengan lebih bijak. Berbeda dengan paylater yang lebih fokus pada kemudahan transaksi, kartu kredit dirancang untuk membantu pengguna membangun skor kredit dan mendapatkan berbagai keuntungan finansial dalam jangka panjang.

Alasannya, pengguna dapat membantu meningkatkan skor kredit. Ini karena semua transaksi dilaporkan ke BI Checking, sehingga membantu dalam pengajuan pinjaman di masa depan. Beberapa kartu kredit juga menawarkan keuntungan, contohnya program loyalitas seperti Nex Level Points dari Nex Card.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
Migrasi NGBS Sukses,...
Migrasi NGBS Sukses, KB Bank Komitmen Beri Layanan Terbaik untuk Nasabah
ETH Sentuh Posisi Terendah,...
ETH Sentuh Posisi Terendah, Tether Siapkan Stablecoin Baru
Holding Ultra Mikro...
Holding Ultra Mikro BRI Berdayakan 14,4 Juta Wanita Pengusaha
Pemberdayaan BRI Sukses...
Pemberdayaan BRI Sukses Mengantar Batik Tulis Lamongan ke Pasar Global
Aksi Borong Emas Terus...
Aksi Borong Emas Terus Berlanjut, Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Naik 4 Kali Lipat
Alfamart Sahabat Posyandu...
Alfamart Sahabat Posyandu bersama Sweety Jangkau Lebih dari 10.000 Ibu dan Balita
Masyarakat Ramai-ramai...
Masyarakat Ramai-ramai Investasi Emas, Deposito Emas Pegadaian Tembus 1 Ton
Rekomendasi
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
Profil Frans Manansang,...
Profil Frans Manansang, Pendiri Taman Safari yang Diduga Eksploitasi Pekerja Sirkus
Lebih Cepat! Transaksi...
Lebih Cepat! Transaksi BPHTB Kini Bisa lewat Sistem Pajak Online Jakarta
Berita Terkini
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
6 menit yang lalu
Unilever Indonesia Masuk...
Unilever Indonesia Masuk IDXHIDIV20, Catat Yield Dividen Tertinggi Sepanjang Sejarah
47 menit yang lalu
Impor Batu Bara China...
Impor Batu Bara China dari Rusia Melesat 6% pada Maret, Indonesia Turun Tajam
1 jam yang lalu
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
10 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
11 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
11 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved