BRI Life Terus Kembangkan Layanan Digital Beri Kemudahan Nasabah

Senin, 24 Februari 2025 - 22:08 WIB
loading...
BRI Life Terus Kembangkan...
Direktur Utama BRI Life Aris Hartanto. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - BRI Life terus mengambangkan aplikasi dan layanan digital mempermudah nasabah dalam mengakses informasi polis, melakukan klaim dan pembayaran premi secara online. Dengan menerapkan teknologi digital operasional perusahaan lebih efisien.

"Digitalisasi dalam industri asuransi telah menjadi hal penting dalam mendukung kemajuan perusahaan. Dengan menerapkan teknologi digital dalam proses klaim, manajemen polis, dan layanan pelanggan, perusahaan asuransi dapat mengoptimalkan efisiensi operasional perusahaan lebih substansial," ujar Direktur Utama BRI Life Aris Hartanto dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (24/2/2025).



Menurut dia BRI Life terus melakukan sinergi dengan induk PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) dalam pengembangan platform digital untuk meningkatkan pengalaman nasabah dan mempermudah akses ke produk dan layanan asuransi, yakni melalui aplikasi BRImo, dengan meluncurkan produk Life Care & ACCI Care, untuk mengoptimalkan kemampuan digital yang dimiliki oleh induk.

Berkat transformasi digital yang dilakukan, BRI Life telah berhasil menghadirkan berbagai inovasi, seperti platform digital asuransi, otomatisasi pendaftaran nasabah dan klaim asuransi berbasis teknologi dalam meningkatkan pelayanan pelanggan.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap inovasi digital yang diterapkan BRI Life dalam meningkatkan layanan asuransi jiwa, Plus Idea Komunika dan JAKTV memberikan penghargaan kepada BRI Life dalam ajang Indonesia Digital Sustainability Award 2025, untuk kategori “Indonesia Best Digital Awards 2025 in Life Insurance for Collaborative Digital Platform and Digital Document Management System”.

"Penghargaan ini merupakan pengakuan atas kerja keras kami dalam menghadirkan layanan asuransi yang berbasis digital. Kami akan terus berinovasi untuk memberikan perlindungan terbaik bagi nasabah dengan memanfaatkan teknologi terkini," jelas Aris.



Melalui penghargaan ini, perseroan berkomitmen untuk terus mendorong kolaborasi lintas sektor di BRI Life, untuk mengintegrasikan prinsip keberlanjutan ke dalam desain, pengembangan, dan implementasi teknologi digital yang ada.

"Selain itu, kami semakin termotivasi untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan demi memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat," pungkasnya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
Belasan Finalis Ashoka...
Belasan Finalis Ashoka Young Changemaker Tawarkan Inovasi Sosial dan Lingkungan Hidup
Tabungan Nasabah Premium...
Tabungan Nasabah Premium BNI Naik 16% di Kuartal I-2025
Inovasi Pajak di Jakarta,...
Inovasi Pajak di Jakarta, Transaksi BPHTB Kini Lebih Cepat dan Efisien
Menhan Dorong Percepatan...
Menhan Dorong Percepatan Produksi Becak Listrik oleh PT Len Industri
Telkom Solution Hadirkan...
Telkom Solution Hadirkan Solusi Digital Inovatif untuk Segmen Bisnis Enterprise
PHE OSES Kembangkan...
PHE OSES Kembangkan Inovasi Perawatan Sumur, Rasio Ketepatan hingga 100%
Bank Mandiri Taspen...
Bank Mandiri Taspen Libatkan 380.000 Nasabah dalam Program Tiga Pilar Mantap
Bos MNC Life Jadi Wakil...
Bos MNC Life Jadi Wakil Ketua Umum VI AFTECH, Pandu Sjahrir: Bisa Dorong Inovasi
Rekomendasi
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
Giliran PKS Beri Sinyal...
Giliran PKS Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
1 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
2 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
4 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
4 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
5 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
5 jam yang lalu
Infografis
Pakistan Kembangkan...
Pakistan Kembangkan Rudal yang Bisa Menyerang hingga AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved