Kanwil Bea Cukai Sulbagsel Luncurkan Buku Jangan Mati Karena Pandemi

Rabu, 18 November 2020 - 19:07 WIB
loading...
Kanwil Bea Cukai Sulbagsel...
Kanwil Dirjen Bea Cukai (DJBC) Sulawesi Bagian Selatan (Sulbagsel) meluncurkan buku berjudul Jangan Mati Karena Pandemi, Rabu (18/11/2020). Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Sebagai wujud keseriusan untuk membangun budaya literasi di lingkungan Kementerian Keuangan, Kanwil Dirjen Bea Cukai (DJBC) Sulawesi Bagian Selatan (Sulbagsel) meluncurkan buku berjudul 'Jangan Mati Karena Pandemi', Rabu (18/11/2020).

Peluncuran dihadiri Kakanwil Beacukai Sulbagsel Parjiya dan Direktur Jendral Bea Cukai Heru Pambudi secara virtual. Rangkaian peluncuran buku juga digelar Milisi (Milenial Siap Beraksi) Jilid ke 8, yang bertajuk "The World of Excise from Belgian Perspectives" dengan narasumber Mr Eddy De Cuyper selaku Atase Pabean/ Cukai Kedutaan Besar Kerajaan Belgia untuk Indonesia.



Peluncuran Buku "Jangan 'Mati' Karena Pandemi! Merupakan sebuah antologi asa di Tengah Badai Corona yang merupakan hasil olah kata para pegawai penggiat literasi di Sulawesi Bagian Selatan yang diharapkan dapat menjadi salah satu inspirasi penguatan budaya literasi di Kementerian Keuangan. Ada 36 kontributor tulisan dalam buku tersebut.

Kakanwil Direktorat Jenderal Beacukai (DJBCS) Sulbagsel , Parjiya menuturkan, buku ini dihadirkan sebagai bentuk komitmen dalam mendukung budaya literasi diinternal Bea Cuka, bahwa meski ditengah pandemi tak ada yang bisa menghalangi untuk berkarya.

“Buku adalah jendela dunia, kenapa mengambil judul tersebut, karena kita bersama-sama mengalami masa-masa pandemi, sehingga buku ini terbit justru karena terinspirasi masa yang sulit seperti itu. Kita memang sama-sama menghadapi situasi pandemi, tapi tidak setiap dari kita berani mengungkapkan tentang bagaimana situasinya kedalam sebuah buku," tuturnya.

Dijelaskannya, dibutuhkan waktu singkat menyelesaikan buku tersebut, karena rata-rata penulis bercerita tentang apa yang dialaminya dalam menghadapi pandemic sekitar 1-2 bulan saja.

"Isinya beragam mulai dari bagaimana situasi dan kondisi di masa pandemi, tentang inovasi itu apa saja yang bisa dilakukan selama pandemi, serta menceritakan kegiatan positif yang mereka lakukan termasuk bagaimana Bea Cukai hadir mendorong industri tembakau di Kabupaten Soppeng," terangnya.



Parjiya mengungkapkan, pandemi ini merupakan bencana non alam, yang memang tidak bisa diprediksi dan dikontrol, sehingga perlu cara untuk keluar dari zona nyaman, dan terus produktif.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
DJBC Sulawesi Bagian...
DJBC Sulawesi Bagian Selatan Ikut Meriahkan Hari Bea Cukai ke-75
Sinergi Luncurkan SSMQC...
Sinergi Luncurkan SSMQC Guna Tingkatkan Efisiensi Layanan Losgistik
Bea Cukai Sulbagsel...
Bea Cukai Sulbagsel Ajak Masyarakat Perangi Rokok Ilegal
Rekomendasi
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Berita Terkini
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
1 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
1 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
2 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
2 jam yang lalu
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
2 jam yang lalu
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
3 jam yang lalu
Infografis
Iran Luncurkan Kota...
Iran Luncurkan Kota Rudal Bawah Tanah Berisi Ribuan Rudal Presisi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved