P3Migas Apresiasi dan Dukung Pertamina dalam Pendistribusian BBM dan Gas

Senin, 11 Mei 2020 - 15:13 WIB
loading...
P3Migas Apresiasi dan...
P3Migas Apresiasi dan Dukung Pertamina dalam Pendistribusian BBM dan Gas
A A A
JAKARTA - Perkumpulan Perusahaan Pelayaran Migas (P3Migas) mengapresiasi dan mendukung PT Pertamina (Persero) yang tetap melakukan pengadaan dan pendistribusian BBM dan gas demi menjaga pasokan di seluruh wilayah Indonesia.

Ketua P3Migas Go Darmadi mengatakan, dunia dan Indonesia tengah berada di masa sulit akibat pandemi Covid-19. Demi menekan sebaran Covid-19, sejumlah daerah telah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan mengurangi pergerakan orang, yang berdampak terhadap menurunnya konsumsi BBM.

Meski dalam kondisi sulit, Pertamina tetap dan harus melakukan pengadaan dan pendistribusian BBM dan Gas. Kebijakan ini patut diapresiasi demi mempertahankan kelangsungan hidup masyarakat dan kegiatan ekonomi nasional.

“Dengan tetap melakukan pengadaan dan pendistribusian BBM dan gas, artinya Pertamina juga telah menjaga kelangsungan ekosistem migas secara umum dan khususnya di industri pelayaran migas nasional,” katanya, Sabtu (09/05/2020).

Pertamina memiliki tanggung jawab yang sangat besar untuk menyediakan pasokan BBM dan gas di seluruh Indonesia. BBM dan gas distribusikan secara merata dari Sabang sampai Marauke, dari kota-kota besar hingga ke deaerah terpelosok yang sulit terjangkau. Untuk moda transportasi laut, pendistribusian BBM dan gas tersebut dilakukan oleh kapal-kapal milik Pertamina Group dan kapal lainnya, termasuk kapal-kapal Perusahaan Pelayaran Nasional yang tergabung dalam P3Migas.

Menurutnya, sampai saat ini hampir tidak ada Perusahaan Pelayaran migas nasional yang mengalami pemutusan kontrak pendistribusian BBM dan gas meski badai Covid-19, telah merebak di hampir seluruh kabupaten/ kota diseluruh provinsi. Hal ini menandakan kuatnya komitmen Pertamina dalam pelayanan kepada masyarakat, serta menjaga multiplier effect yang positif untuk seluruh mitra yang tergabung dalam P3Migas dapat tetap beroperasi dengan baik, sekaligus memastikan tenaga kerja di dalamnya tidak mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK).

Adapun tenaga kerja yang terserap di industri pelayaran migas nasional mencapai belasan ribu pekerja baik di laut maupun didarat. Berarti ada puluhan ribu anggota keluarga yang hidupnya terkait langsung dalam industri ini.

“Sektor ini berpengaruh langsung terhadap hajat hidup orang banyak. Maka kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pertamina dengan tetap berkomitmen penuh melakukan pendistribusian pasokan BBM dan gas keseluruh Indonesia.”

Darmadi juga mengatakan seluruh anggota P3Migas juga berkomitmen untuk mensukseskan pendistribusian BBM dan gas secara tepat waktu dan aman sampai tujuan di seluruh daerah.
(atk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Rekomendasi
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
Dibantu China, Nissan...
Dibantu China, Nissan Bakal Balik ke Rusia
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
Berita Terkini
Hari Konsumen Nasional...
Hari Konsumen Nasional 2025, Perjalanan Keluarga Menemukan Makna
6 jam yang lalu
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
7 jam yang lalu
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
9 jam yang lalu
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
9 jam yang lalu
Indonesia dan USTR Intensif...
Indonesia dan USTR Intensif Bahas Negosiasi Tarif dalam 60 Hari ke Depan
9 jam yang lalu
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
9 jam yang lalu
Infografis
Arkeolog Temukan Wajah...
Arkeolog Temukan Wajah Asli Pribumi Eropa Barat dari dalam Gua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved