Minta Progres Tol Trans Sumatera Makin Cepat, Cara Jokowi Kerek Daya Saing Produk Lokal

Rabu, 19 Mei 2021 - 10:33 WIB
loading...
Minta Progres Tol Trans Sumatera Makin Cepat, Cara Jokowi Kerek Daya Saing Produk Lokal
Presiden Jokowi meninjau ruas tol Pekanbaru-Padang, seksi Pekanbaru-Bangkinang dan berharap adanya ruas-ruas tol ini juga membuat produk-produk lokal di Sumatera Barat maupun Riau juga tergenjot daya saingnya. Foto/Dok Setkab
A A A
PEKANBARU - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, bahwa ruas tol Pekanbaru-Padang, seksi Pekanbaru-Bangkinang merupakan bagian dari jalan Tol Trans Sumatera. Dia pun berharap agar progres pembangunan tol trans sumatera ini makin hari makin cepat selesai.

“Dan ini berada di sirip Pekanbaru-Bangkinan dan nanti ke arah Padang. Sudah berjalan kurang lebih 40 km. Dan kita harapkan progresnya makin hari makin panjang,” katanya saat peninjauan, Rabu (19/5/2021).



Dia mengatakan bahwa adanya ruas tol ini dapat memudahkan mobilitas barang dan orang. Dengan begitu meningkatkan daya saing Indonesia terhadap negara lain.

“Dan sekali lagi dengan terbukanya banyak ruas-ruas jalan tol ini, kita harapkan mobilitas barang, mobilitas orang bisa dipercepat. Dan kita memiliki daya saing yang tinggi terhadap negara-negara lain,” ujarnya.



Jokowi juga berharap adanya ruas-ruas tol ini juga membuat produk-produk lokal di Sumatera Barat maupun Riau juga tergenjot daya saingnya.

“Dan produk-produk yang ada baik di provinsi Riau dan di Provinsi Padang nantinya akan memiliki daya saing yang baik. Terutama dalam rangka bersaing dengan produk-produk dari negara-negara lain,” pungkasnya.
(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1867 seconds (0.1#10.140)