Prudential Dorong Inklusi Keuangan Melalui Community Investment

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 16:19 WIB
loading...
Prudential Dorong Inklusi Keuangan Melalui Community Investment
Prudential Indonesia melalui inisiatif Community Investment secara berkelanjutan melaksanakan beragam pelatihan literasi keuangan kepada sejumlah target potensial.
A A A
JAKARTA - Prudential Indonesia percaya bahwa kecakapan literasi keuangan merupakan salah satu kunci penting untuk memberdayakan masyarakat agar dapat membuat keputusan keuangan yang tepat. Oleh karena itu, Prudential Indonesia melalui inisiatif Community Investment secara berkelanjutan melaksanakan beragam pelatihan literasi keuangan kepada perempuan, anak, komunitas ekonomi Syariah, dan UMKM. Komitmen edukasi ini juga kian digencarkan untuk turut menyukseskan Bulan Inklusi Keuangan 2021 & Hari Asuransi 2021 sepanjang Oktober.

Saat ini nilai indeks inklusi keuangan Indonesia dilaporkan sudah mencapai 76,19%, melampaui target Strategi Nasional Keuangan Inklusif (SNKI) yaitu sebesar 75%. Meski demikian, kondisi ini masih belum ideal karena masyarakat menggunakan produk keuangan tanpa pemahaman yang memadai tentang pengelolaannya. Hal ini terlihat dari indeks literasi keuangan yang baru mencapai 38,03%.

Chief Human Resources and Community Investment Officer Prudential Indonesia Indrijati Rahayoe mengatakan, masih adanya kesenjangan yang cukup besar antara indeks inklusi dan literasi keuangan, sehingga perlu diatasi dengan membekali masyarakat pengetahuan untuk membuat keputusan keuangan yang cerdas dan memahami berbagai pilihan perencanaan keuangan yang tersedia.

"Seperti perlindungan asuransi untuk keluarga. Pemahaman keuangan harus kian ditingkatkan terutama dalam kondisi pandemi yang menyebabkan berbagai tekanan dan ketidakpastian ekonomi," ujar Indrijati melalui keterangan resmi yang diterima SINDOnews, Jumat (22/10/2021).



Memahami pentingnya upaya-upaya untuk meningkatkan literasi keuangan di Indonesia guna membantu individu menghindari kerapuhan ekonomi di masa depan, pendidikan menjadi salah satu pilar utama inisiatif Community Investment perusahaan dalam memberdayakan masyarakat. Berkaitan dengan hal tersebut, Indri mengatakan Prudential Indonesia melalui berbagai program Community Investment terus melatih kemampuan pengelolaan uang bagi para perempuan, anak-anak sebagai generasi penerus, komunitas ekonomi Syariah, hingga pelaku UMKM agar mereka dapat memiliki perencanaan keuangan yang sehat dan bisa mendapatkan yang terbaik dalam hidupnya.

Community Investment Prudential Indonesia telah melakukan berbagai rangkaian inisiatif yang strategis untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat Indonesia. Langkah-langkah tersebut di antaranya dengan melakukan edukasi literasi keuangan untuk perempuan. Inisiatif ini telah dilaksanakan sejak 2009 sebagai respons atas rendahnya literasi pada perempuan, mengingat kelompok ini mereka memegang peran penting untuk memberdayakan dirinya serta lebih jauh lagi, menjadi ‘menteri keuangan’ keluarga dan mewujudkan keuangan keluarga yang sehat.

Pada 2019 indeks literasi keuangan perempuan Indonesia juga masih tertinggal dibandingkan laki-laki yaitu 36,13%. Sejumlah pelatihan terus dilakukan Prudential Indonesia berkolaborasi dengan berbagai kementerian, antara lain Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Hingga September 2021, program ini telah memberikan manfaat kepada lebih dari 41.000 perempuan Indonesia di seluruh Indonesia, dan ditargetkan untuk mencapai 50.000 perempuan pada 2022.

Inisiatif lainnya yang dilakukan Community Investment Prudential Indonesia adalah menggelar edukasi literasi keuangan untuk anak. Cha-Ching merupakan program literasi keuangan untuk anak usia 7-12 tahun yang dikembangkan oleh Prudence Foundation.

Hadir sejak 2012 dengan format menarik bagi anak melalui platform digital, yang kemudian berkembang seiring waktu menjadi modul pembelajaran tambahan di berbagai sekolah untuk mengajarkan empat kunci utama konsep pengaturan keuangan sehari-hari yaitu Peroleh (Earn), Tabung (Save), Belanjakan (Spend) dan Sumbangkan (Donate).
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2888 seconds (0.1#10.140)