5 Jurus Maut Mengalahkan Godaan Finansial Kaum Milenial

Kamis, 02 Desember 2021 - 23:30 WIB
loading...
5 Jurus Maut Mengalahkan...
Kaum milenial perlu menanamkan perilaku positif dalam mengelola keuangannya. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Kaum milenial kerap merasakan banyak godaan finansial. Jika tidak pandai mengelola keuangan , maka bisa berpotensi bangkrut di masa tua nanti.

Tidak sedikit dari generasi milenial juga punya kecenderungan untuk mengutamakan gaya hidup, alih-alih mencukupi kebutuhan primer. Alhasil, perilaku itu memunculkan kebiasaan yang berpotensi membahayakan kondisi keuangan di masa mendatang.



Perencana keuangan dan CEO Zap Finance, Prita Hapsari Ghozie, membagikan beberapa money habit penting untuk generasi milenial. Mulai dari paying your bills on time, hingga repetition is the key.

“#temanPrita, tahu ga, salah satu modal dasar yang akan membantu keuangan adalah memiliki Good Money Habit. Apa saja itu?” tulis Prita dikutip dari akun Instagram pribadinya @pritaghozie, Kamis (2/12/2021).

Berikut beberapa money habit penting untuk generasi milenial:

1. Paying Your Bills On Time
Keutamaan habit ini adalah terhindar dari kejaran telepon customer service (CS), tidak perlu bayar denda, dan tidak bakalan mengalami mati listrik.

Caranya:
- Pilih tanggal tertentu untuk bayar tagihan: per tanggal 1 dan 15.
- Pakai sistem autopay untuk tagihan.



2. Creating Monthly Budget
Budget ini benar-benar seperti panduan rencana pengeluaran untuk bulanan, bukan sebagai target yang membuat stres.

Caranya: copy paste saja budget bulan Januari. Lalu, buat modifikasi untuk pengeluaran yang sifatnya khas untuk bulan tersebut, misalnya bayar pajak atau yang lainnya.

3. Make Automatic Savings
Dengan begini, dijamin kita pasti nabung dan investasi setiap bulan.

Caranya:
- Jika kamu punya rekening tabungan, setup sistem goal-saver atau ikut program auto-installment reksa dana.
- Jika kamu punya DPLK dari kantor, minta bantuan HRD untuk menambah opsi iuran pribadi jika memungkinkan.

4. Track Your Financial Journey
Jika #temanPrita beneran serius mau menata keuangan, maka mengevaluasi perkembangan aset itu suatu keharusan.



Caranya:
- Screenshot saldo aset setiap tanggal 1.
- Catat saldo aset.
- Bandingkan perkembangannya dengan bulan lalu.

5. Repetition is The Key
Saat mau membangun good money habit, maka konsistensi adalah kunci. Sekali saja kita terlewat, biasanya akan kelewatan terus hingga akhirnya lupa.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1066 seconds (0.1#10.140)