Pertama di Dunia, Hunian Premium dengan Personalisasi Fasad Motif Batik

Jum'at, 10 Desember 2021 - 21:01 WIB
loading...
Pertama di Dunia, Hunian...
Heritage Residence menghadirkan desain revolusioner, di mana pertama kali di dunia pembeli bisa personalisasi fasad rumah idamannya dengan pilihan 4 motif batik. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Pengembang properti di Indonesia berlomba membidik segmen keluarga muda yang terus berkembang sebagai pasar potensial. Mengusung konsep arsitektur revolusioner, Goldland Group melalui proyek prestisius Heritage Residence at PURI 11 sukses menggaet konsumen dari rentang usia 30-50 tahun.

Dinobatkan sebagai "Best Architectural Premium Housing" di ajang Golden Property Awards 2021, Heritage Residence menghadirkan desain yang sangat revolusioner, di mana pertama kali di dunia pembeli bisa personalisasi fasad rumah idamannya dengan pilihan 4 motif batik dan puluhan big slab tile dari titanium.

"Ini menjadikan Heritage Residence at PURI 11 sebagai 'World's 1st Personalized House, By You," kata Head Sales PURI 11 Ronny Wuisan, dikutip Jumat (10/12/2021).



Dia menjelaskan, Heritage Residence yang berlokasi di Karang Tengah, Kota Tangerang dirancang untuk gaya hidup baru di rumah tinggal dengan menyatukan empat kebutuhan utama yaitu Living, Working, Playing dan Relaxing yang sangat dibutuhkan karena pandemi Covid 19.

Keempat kebutuhan tersebut dipadukan di desain rumah indah 3 lantai dengan konfigurasi 4 + 1 kamar dan di lantai 3 dibuat full rooftop villa sebagai tempat untuk bekerja sekaligus bersantai.

Menurut Ronny, proyek yang diluncurkan pada awal Mei 2021 dan terdiri dari total 357 unit rumah tersebut mencatatkan angka penjualan yang sangat signifikan.

"Untuk tahap pertama yang kami luncurkan awal Mei 2021, ada sekitar 90 unit, telah terjual 75%, dan akan diserahterimakan ke pembeli di November 2022," tuturnya.



Dia menjelaskan, seluruh pembeli unit di Heritage Residence merupakan end user yang rata-rata berumur 30 - 50 tahun. “Hal menunjukkan animo tinggi pembeli yang menerima konsep arsitek revolusioner rumah ini, di lokasi komplek perumahan modern, aman dan nyaman, didukung fasilitas Club House Ter-Besar di Karang Tengah dan akses langsung ke tol Tangerang Jakarta,” jelas dia.

Heritage Residence menawarkan dua unit tipe rumah yaitu The 7 dengan luas tanah 7x12,55 dan luas bangunan besar 158m2 dengan harga cash Rp3,2 miliar. Selanjutnya, The 9 dengan luas tanah 9 x 13,55 dan luas bangunan 220m2 di harga cash Rp4,2 miliar. Selain itu juga di luncurkan tipe Corner yang sangat diminati oleh pembeli rumah Indonesia. "Kami akan segera meluncurkan tahap II di Heritage Residence at PURI 11 mengingat animo pembeli semakin tinggi," ungkap Ronny.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Zona Niaga Terbaru Dukung...
Zona Niaga Terbaru Dukung Ekosistem Kota Mandiri di Tangerang
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
Tangerang Populer Pencari...
Tangerang Populer Pencari Hunian, LPKR Tawarkan Produk Baru di Park Serpong
OXO Group Indonesia...
OXO Group Indonesia Luncurkan The Pavilions, Angkat Konsep Wellness Living
Investasi di Tangerang...
Investasi di Tangerang Meningkat, LPKR Luncurkan Produk Hunian dan Komersial
Pembangunan Perumahan...
Pembangunan Perumahan di RI Disebut Tak Sinkron dengan Layanan Transportasi
Dukung Program 3 Juta...
Dukung Program 3 Juta Rumah, Ciputra Group Ikutan Bangun Hunian Subsidi
Diskon PPN Sampai Rp220...
Diskon PPN Sampai Rp220 Juta, Segera Miliki One East Penthouse & Residences
Permintaan Properti...
Permintaan Properti Lewat Rumah123 Capai Lebih 500.000 Tiap Kuartal
Rekomendasi
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
Sikapi Usulan Forum...
Sikapi Usulan Forum Purnawirawan Jenderal TNI, Wiranto: Prabowo Prioritaskan Harmonisasi
Lulusan SMEA hingga...
Lulusan SMEA hingga Sarjana Mengadu Peruntungan di Pelataran Balai Kota
Berita Terkini
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
5 jam yang lalu
Mengajak Pelanggan Mengimbangi...
Mengajak Pelanggan Mengimbangi 4.000 Ton Emisi CO2 Melawan Perubahan Iklim
5 jam yang lalu
China Ancam Perusahaan...
China Ancam Perusahaan Korea yang Kirim Produk Tanah Jarang ke AS
6 jam yang lalu
Boikot Produk Terafiliasi...
Boikot Produk Terafiliasi Israel Meluas, Apa Efeknya buat Ekonomi?
7 jam yang lalu
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
7 jam yang lalu
LG Mundur dari Proyek...
LG Mundur dari Proyek Baterai EV, Kadin Tepis RI Tak Menarik Bagi Investor
7 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved