5 BUMN Dapat Kucuran Dana Talangan, Erick Ungkap Alasan dan Rinciannya

Selasa, 09 Juni 2020 - 18:03 WIB
loading...
A A A
"Kita juga mau pastikan bagaimana PTPN dan Perhutani nantinya dengan 130 hektar lahan perkebunan, kalau per hektarnya ditambah plasma rakyat 140 .000 kurang lebih 270.000 ha. Kalau masing-masing hektar punya produksi 7 ton maka bukan tidak mungkin PTPN ini jadi tulang punggung ke depan bisa swasembada pula," jelasnya.

Erick Thohir menambahkan, bagi Krakatau Steel diberikan dana talangan karena kinerja keuangan perusahaan terganggu akibat pandemi Virus Corona. Padahal perusahaan tersebut sempat meraih untung pada awal tahun setelah mengalami kerugian bertahun-tahun.

"Untuk Krakatau Steel sebenarnya kita sudah lakukan program restrukturisasi utang yang terbesar selama sejarah BUMN Rp7,2 triliun, dan sebenarnya hasilnya ada di Januari-Maret. Ketika capex kita cut hampir 50 persen, itu terbukti mereka bisa keluarkan EBITA operating positif sebesar 1 triliun," papar Erick.

"Cuma ini kembali bukan alasan lagi, karena Covid dengan adanya efek domino terhadap industri sektor lain. Kita lihat di April-Mei kena lagi Krakatau Steel padahal setelah cut capex sudah profit," tandasnya.
(akr)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1563 seconds (0.1#10.140)